Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompak Melemah, Berikut Rincian Harga Bitcoin dkk Hari Ini

Kompas.com - 21/06/2021, 10:58 WIB
Mutia Fauzia

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Harga mata uang kripto pada perdagangan hari ini kompak menunjukkan tren pelemahan.

Dikutip dari laman Coinmarketcap.com, harga bitcoin hari ini melemah 2,05 persen bila dibandingkan dengan waktu perdagangan yang sama sehari yang lalu.

Harga bitcoin hari ini, Senin (21/6/2021), berada di kisaran 34.896,33 dollar AS per keping atau sekitar Rp 502,51 juta (kurs Rp 14.400).

Baca juga: Harga Bitcoin Menguat Tipis, Harga Aset Kripto Lain Masih Melemah

Bila dibandingkan dengan harga periode yang sama sepekan yang lalu, harga bitcoin terkoreksi cukup dalam, yakni sekitar 10,01 persen.

Harga aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia tersebut terkontraksi hingga 45,8 persen bila dibandingkan dengan rekor harga tertingginya di kisaran 64.804 dollar AS per keping. Padahal, rekor tersebut dicapai pada April 2021.

Pasar aset kripto yang terus berkembang pun turut berpengaruh terhadap persentase dominasi pasar bitcoin yang terus tergerus.

Di awal tahun, bitcoin masih mendominasi kapitalisasi pasar aset kripto di kisaran 50 persen. Kini, dominasi bitcoin terhadap pasar aset kripto sebesar 43,77 persen dengan total nilai 656,62 miliar dollar AS.

Untuk diketahui, koreksi harga bitcoin juga turut menyeret aset kripto lainnya.

Baca juga: Ini Beberapa Negara yang Larang Mata Uang Kripto Bitcoin Dkk

Harga ethereum misalnya, terkoreksi 1,06 persen dalam 24 jam terakhir menjadi di ksiaran 2.168,26 dollar AS per keping atau sekitar Rp 31,23 juta. Sementara dalam sepekan terakhir, harga ether terperosok cukup dalam, yakni 12,16 persen.

Sementara itu, tether yang merupakan aset kripto dengan harga dipatok dengan dollar AS pergerakannya cenderung stabil. Harga tether berada di kisaran 1 dollar AS dalam sepekan terakhir.

Berikut adalah rincian harga 10 mata uang kripto dalam 24 jam terakhir:

  1. Bitcoin 34.986 dollar AS atau Rp 502,51 juta (-2,05 persen)
  2. Ethereum 2.168,26 dollar AS atau Rp 31,32 juta (-1,06 persen)
  3. Tether 1 dollar AS atau Rp 14.400 (+0,01 persen)
  4. Binance Coin 330,05 dollar AS atau Rp 4,75 juta (-1,57 persen)
  5. Cardano 1,37 dollar AS atau Rp 19.728 (-1,91 persen)
  6. Dogecoin 0,2651 dollar AS atau Rp 3.817,44 (-6,60 persen)
  7. XRP 0,7299 dollar AS atau Rp 10.510,56 (-2,62 persen)
  8. USD Coin 1 dollar AS atau Rp 14.400 (+0,05 persen)
  9. Polkadot 19,56 dollar AS atau Rp 281.664 (-3,90 persen)
  10. Uniswap 19,87 dollar AS atau Rp 286.128 (-0,25 persen)

Baca juga: Ini Beberapa Negara yang Jadi Surga bagi Bitcoin dkk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com