Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gandeng Hartadinata, Antam Luncurkan Perhiasan dan Emas Ukuran Mikro

Kompas.com - 22/06/2021, 13:11 WIB
Yohana Artha Uly,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Aneka Tambang (Persero) Tbk meluncurkan produk terbaru berupa emas batangan ukuran mikro dan perhiasan emas.

Ini merupakan hasil kerja sama dengan PT Hartadinata Abadi Tbk.

Lewat kolaborasi keduanya, terdapat inovasi produk emas yang diluncurkan yakni EmasKITA, yang merupakan logam mulia mikro dengan kadar emas 99,99 persen berukuran pecahan 0,1 gram dan 0,25 gram.

Baca juga: Terus Menguat, Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 9.000

Selain itu, produk Kencana yang merupakan koleksi perhiasan emas dengan kadar emas 99,99 persen. Produk perhiasan ini sekaligus menjadi yang pertama dan satu-satunya di Indonesia.

"Sinergi ini merupakan implementasi strategi Antam dalam melakukan penetrasi ke dalam segmen logam mulia khususnya di emas kecil atau mikro dan perhiasan emas murni di pasar domestik," ujar Direktur Operasi dan Transformasi Bisnis Antam, Risono dalam konferensi pers virtual, Selasa (22/6/2021).

Ia menjelaskan, perusahaan tambang pelat merah ini memilih menggandeng Hartadinata lantaran sudah memiliki pengalaman dalam memproduksi emas berukuran mikro.

Antam sendiri merupakan satu-satunya perusahaan pengolahan dan pemurnian logam mulia di Indonesia yang telah memiliki sertifikasi London Bullion Market Association (LBMA).

Lewat sinergi ini, Antam berperan sebagai pemasok bahan baku emas murni (999,9) yang berasal dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia (UBPP LM).

Baca juga: Kenapa Harga Emas Sudah Sepekan Terus Turun?

Bahan baku emas ini kemudian diolah menjadi logam mulia mikro dan perhiasan emas di Pabrik Hartadinata yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat.

Proses produksi diawasi langsung oleh PT Abuki Jaya Stainless Indonesia (AJSI) selaku entitas anak Antam. Pengawasan dilakukan untuk memastikan produk EmasKITA dan Kencana sesuai dengan standar emas Antam.

"Tentunya kerjasama ini akan semakin membuka kesempatan investasi bagi seluruh kalangan masyarakat Indonesia," imbuh Risono.

Harga produk EmasKITA dan Kencana akan mengikuti dengan standar harga emas Antam. 

Pergerakan harga emas Antam setiap harinya akan mengacu pada pergerakan harga emas global.

Baca juga: Simak Ini Cara Menyimpan Emas di Antam beserta Biaya-biayanya

"Jadi ketika harga emas naik ya tentu ikut naik, ketika harga emas turun ya ikut turun. Jadi kami selalu mengikuti harga emas dunia yang tentunya dikonversi ke dalam bentuk rupiah, pastinya ada faktor kurs dollar AS juga," kata Risono.

Sementara itu, Direktur Utama Hartadinata, Sandra Sunanto Risono menjelaskan, EmasKITA hadir dengan 16 edisi gift series dan 1 edisi premium yang cocok dikoleksi sebagai alat investasi atau dihadiahkan ke orang terdekat pada momen-momen spesial.

Nantinya masyarakat juga dapat menukar 1 gram EmasKITA yang merupakan akumulasi dari pecahan 0,1 gram dan atau 0,25 gram, dengan 1 gram emas batangan ANTAM di Butik Emas Logam Mulia TB Simatupang, toko emas jaringan Hartadinata, serta pada toko online.

Sementara, perhiasan emas Kencana saat ini hadir dengan koleksi cincin pernikahan, gelang, liontin dan kalung.

Lewat produk ini, masyarakat dapat memiliki dan mengenakan perhiasan dengan kadar yang sama dengan logam mulia.

Baca juga: Tips Investasi Emas sebagai Diversifikasi Aset

"Sehingga ini menjadikan Kencana sebagai pilihan utama investasi yang menguntungkan," kata dia.

Sandra mengatakan, produk EmasKITA dan Kencana sudah mulai dipasarkan pada hari ini, Selasa (22/6/2021).

Produk logam mulai terbaru ini dapat diperoleh di toko emas jaringan resmi Hartadinata, official store Hartadinata di Shopee dan Tokopedia, serta toko emas rekanan Hartadinata yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Ini secara bertahap, tidak langsung semua produk akan hadir, tapi secara bertahap kami akan segera menghadirkan seluruh desain, seluruh jenis produk, baik EmasKITA maupun Kencana per hari ini sampai ke depannya," jelas Sandra.

Masyarakat pun dapat melakukan verifikasi keaslian produk EmasKITA dengan cara scan QR code yang tertera di belakang kemasan EmasKITA.

Baca juga: Terus Tumbuh, Uang Beredar Hampir Tembus Rp 7.000 Triliun

Pada saat proses scanning, perangkat akan secara otomatis terhubung ke website www.emaskita.id.

Jika produk EmasKITA yang dimiliki asli, maka akan muncul notifikasi bertuliskan ‘Produk Asli’ berikut dengan informasi produk.

Sebaliknya, jika produk EmasKITA palsu maka akan muncul pemberitahuan bertuliskan ‘Tidak Asli’.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com