Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Ini Cara Menyimpan Emas di Antam beserta Biaya-biayanya

Kompas.com - 20/06/2021, 16:00 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Emas merupakan salah satu instrumen investasi yang bisa dipilih. Untuk itu, PT Aneka Tambang atau Antam (Persero) Tbk menyediakan layanan pembelian dan penyimpanan emas yang diberi nama Berencana Aman Kelola Emas (Brankas).

Selain melayani pembelian dan penyimpanas emas, Brankas juga punya layanan penjualan kembali (buy back), pencetakan sesuai dengan pecahan yang diinginkan dan kemudahan pembayaran zakat
dan infaq bekerjasama dengan BAZNAS.

Lalu bagaimana cara mendaftar layanan Brankas?

Baca juga: Tips Investasi Emas sebagai Diversifikasi Aset

Pendaftaran

  • Pendaftaran hanya dapat dilakukan oleh Pelanggan langsung di Kantor LM Pulogadung atau Butik Emas LM dengan membawa identitas pelanggan dan Nomor Pokok Wajib Pajak (jika ada) serta mengisi form registrasi, menandatangani “Persyaratan dan Ketentuan Brankas di atas materai dan membayar biaya tahunan sesuai jenis keanggotaan
  • Informasi yang disampaikan adalah informasi yang akurat dan sebenar - benarnya.,Apabila terdapat perubahan informasi, Pelanggan diharuskan menginformasikan kepada manajemen
  • Setelah terdaftar, Pelanggan akan menerima kartu Brankas dan SMS notifikasi yang berisi link untuk melakukan aktivasi. Aktivasi akun BRANKAS dapat dipandu oleh customer service dan informasi selanjutnya disampaikan melalui sms ke nomor telepon yang terdaftar
  • Kartu Brankas merupakan bukti kepemilikan dan tidak dapat difungsikan sebagai alat pembayaran serta tidak dapat dipindahtangankan
  • Pelanggan diharuskan menjaga kerahasiaan password. Penyalahgunaan password oleh pihak lain adalah di luar tanggung jawab perusahaan, kecuali penyalahgunaan tersebut merupakan kelalaian dari pihak perusahaan.

Biaya Keanggotaan Brankas

Biaya keanggotaan BRANKAS berlaku satu tahun dan dapat diperpanjang (roll over) yang besarnya dibeda-bedakan berdasarkan jenis keanggotaan dan fasilitas coverage/limit yang diberikan.

Jenis keanggotaan

  • Bronze

Fasilitas coverage/limitnya 100 gram, minimal pembeliannya 1 gram, saldo minimalnya 1 gram dan biaya administrasinya Rp 100.000 /tahun

  • Silver

Fasilitas coverage/limitnya 250 gram, minimal pembeliannya 1 gram, saldo minimalnya 1 gram dan biaya administrasinya Rp 150.000 /tahun

  • Gold

Fasilitas coverage/limitnya 500 gram, minimal pembeliannya 1 gram, saldo minimalnya 1 gram dan biaya administrasinya Rp 300.000 /tahun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com