Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tingkatkan Literasi Keuangan Milenial, GoPay Luncurkan FinanSiap

Kompas.com - 28/07/2021, 18:35 WIB
Kiki Safitri,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – GoPay menghadirkan kelas virtual Finansiap, untuk mendukung kesiapan milenial menghadapi tantangan digital.

Kelas FinanSiap ini bertujuan sebagai bekal pemahaman finansial yang kuat seiring meningkatnya tren keuangan digital di kehidupan sehari-hari, mulai dari belanja serba cashless hingga berinvestasi secara digital.

Chief Marketing Officer GoPay, Fibriyani Elastria mengatakan, hadirnya kelas FinanSiap diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk semakin fasih dalam menggunakan fitur-fitur keuangan digital untuk semakin memudahkan adaptasi di tengah perubahan.

Baca juga: Targetkan ZIS Rp 503 Miliar, Baznas Gandeng GoPay

"Kami berkomitmen untuk membantu mereka agar tidak hanya mampu menggunakan teknologi keuangan digital, tapi juga cerdas dalam memaksimalkannya untuk mengelola keuangan terutama di saat menantang seperti ini," kata Fibriyani secara virtual, Rabu (28/7/2021).

Adapun perubahan kebiasaan masyarakat di masa pandemi Covid-19 tecermin dari peningkatan signifikan pada nilai total transaksi (GTV) GoPay dibandingkan dengan sebelum masa pandemi.

Penggunaan GoPay untuk berinvestasi juga naik hingga tujuh kali lipat sejak pandemi.

Kelas FinanSiap telah dimulai secara perdana pada 15 Juli 2021 lalu dan akan diadakan setiap bulannya hingga 16 Desember 2021.

Kelas FinanSiap juga akan ditayangkan lewat Instagram Live akun resmi @gopayindonesia dengan melibatkan berbagai perencana keuangan dan figur publik, seperti Melvin Mumpuni dari Finansialku dan masih banyak lainnya.

Materi yang akan dibahas di antaranya mulai dari cara mengatur prioritas keuangan selama pandemi, tips berinvestasi dengan aman, hingga memulai bisnis sendiri.

Baca juga: 10 Pemimpin Pasar Uang Elektronik di Indonesia, GoPay Jawaranya

"Kelas FinanSiap juga menghadirkan berbagai figur publik dan perencana keuangan handal, FinanSiap dirancang agar masyarakat bisa semakin tangguh dalam mengatur keuangan di masa pandemi," tambahnya.

Founder Finansialku, Melvin Mumpuni yang akan hadir sebagai salah satu pemateri kelas FinanSiap mengutarakan, keluh kesah masyarakat di saat pandemi mendorong pihaknya turut berpartisipasi dalam memberikan edukasi yang memumpuni bagi masyarakat, utamanya anak muda.

"Makanya, kami mendukung penuh program FinanSiap dari GoPay dengan modulnya yang menjawab kebutuhan publik dan mudah diakses oleh siapa saja," ungkap Melvin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER MONEY] Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan | Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup

[POPULER MONEY] Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan | Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup

Whats New
Soal Gas Murah buat Industri, Menteri ESDM: Insya Allah Akan Dilanjutkan

Soal Gas Murah buat Industri, Menteri ESDM: Insya Allah Akan Dilanjutkan

Whats New
Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com