Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Ragam Promo Makanan dan Minuman Sambut Kemerdekaan ke-76 RI

Kompas.com - 11/08/2021, 16:57 WIB
Fika Nurul Ulya,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hari kemerdekaan RI belum komplit rasanya bila tidak berburu promo dan diskon makanan maupun minuman di berbagai merchant fisik maupun layanan pesan antar.

Meski pandemi masih bersama di tahun 2020, beberapa produk makanan hingga minuman tetap setia memberikan diskon khusus menyambut kemerdekaan di tanggal 17 Agustus 2021 mendatang.

Diskon yang diberikan juga tersedia di berbagai layanan pesan antar makanan, mulai dari Gofood, Grabfood, hingga Shopeefood. Dengan begitu, kamu bisa tetap menikmati diskon tanpa harus berisiko karena keluar rumah.

Baca juga: Rayakan HUT ke-76 RI, OVO Tebar Beragam Promo

Lantas, apa saja promo yang tersedia?

1. Chatime

Brand minuman ini menyediakan beberapa menu dengan harga khusus menyambut bulan kemerdekaan. Promo-promo menu beserta potongan ongkos kirim (ongkir) ini bisa kamu temukan di Gofood, Grabfood, dan Shopeefood

Mengutip Instagram resminya @chatimeindo, Rabu (11/8/2021), salah satu promo yang ditawarkan adalah Kombo Merdeka dari tanggal 4-17 Agustus 2021 untuk pembelian Chatime 1 liter plus 1 cup minuman seharga Rp 76.000 di Gofood. Ada pula promo untuk pembelian Chatime 1 liter seharga Rp 55.000.

2. Ichiban Sushi

Brand sushi ini juga menyediakan promo menyambut kemerdekaan seharga Rp 76.000.

Dengan merogoh kocek tak sampai Rp 100.000, pelanggan mendapat 2 menu yang bisa dipilih sendiri, mulai dari varian sushi, donburi, hingga ramen; 2 teh botol; dan Tori Karaage.

Promo ini tersedia di semua outlet Ichiban Sushi hingga tanggal 31 Agustus 2021 selama persediaan masih ada. Promo berlaku untuk dine in, takeaway, dan delivery.

3. Hokben

Tak mau kalah, Hokben juga menyediakan promo khusus kemerdekaan RI yang ke 76 Tahun.

Khusus hari ini misalnya, 4 porsi makanan berupa 2 simple set teriyaki dan 2 simple set yakiniku dibanderol seharga Rp 100.000. Pemesanan bisa dilakukan melalui Grabfood menggunakan kode voucher SATUHOKBEN.

4. Holland Bakery

Dalam rangka mendukung program vaksinasi dan kemerdekaan, Holland Bakery bakal memberikan diskon 20 persen untuk semua produknya di tanggal 17 Agustus 2021 mendatang.

Syaratnya, pelanggan harus menunjukkan kartu vaksinasi untuk pembelian di tempat atau pesan melalui website, Grabfood, dan Gofood dari rumah.

5. Janji Jiwa

Brand kopi kekinian ini pun menghadirkan menu spesial di bulan Agustus 2021, yakni Es Sugem dan Es Koplo seharga Rp 20.000 per pcs.

Dua menu spesial ini bisa dipesan melalui outlet Janji Jiwa atau layanan pesan antar makanan seperti Gofood, Grabfood, dan Shopeefood. Promo berlaku hingga tanggal 31 Agustus 2021 mendatang.

6. Burger King

Burger King menyediakan 17 menu dengan harga Rp 17.000-an hingga tanggal 22 Agustus 2021. Promo ini tersedia di semua outlet Burger King Indonesia kecuali Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta.

Baca juga: Ada Promo Makanan Harga Rp 5.000 di DigiResto Untuk Pasien Covid-19 yang Isoman

Untuk mendapat tambahan diskon ongkos kirim, kamu bisa memesannya melalui Burger King App.

7. Raa Cha Suki & BBQ

Tak mau ketinggalan, Raa Cha Suki & BBQ juga memberikan harga spesial untuk beberapa menu pilihan mulai tanggal 11-17 Agustus 2021. Promo ini berlaku untuk pembelian via Grabfood dengan menggunakan kode SATUCHAMP.

8. Clairmont Cake

Clairmont Cake memberikan diskon hingga 50 persen hingga tanggal 13 Agustus 2021 dalam rangka menyambut HUT RI untuk pick up tanggal 14-17 Agustus 2021. Promo ini berlaku untuk pemesanan via website clairmontcake.co.id mulai pukul 10.00-16.00.

9. Menantea

Brand minuman anyar milik kakak beradik Jehian-Jerome Polin ini menyediakan harga khusus untuk 1 bundle minuman seharga Rp 76.000. Promo ini berlaku di hari kemerdekaan RI untuk dine in dan take away.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Bank Ina Ditunjuk sebagai Bank Persepsi

Whats New
BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

Whats New
Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Whats New
Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Whats New
ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

Whats New
KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

Whats New
Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com