Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MNC Gunakan Layanan Amazon Web Services untuk MotionBanking, Apa Kelebihannya?

Kompas.com - 27/09/2021, 12:42 WIB
Rully R. Ramli,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT MNC Investama Tbk (BHIT) menjalin kerja sama dengan Amazon Web Services (AWS) dalam rangka mengakselerasi pertumbuhan layanan bank digital milik PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP), MotionBanking.

CTO MotionBanking Parman Suparman mengatakan, pihaknya akan menggunakan kapabilitas unit penyimpanan digital atau cloud AWS, termasuk infrastruktur AWS Asia Pacific (Jakarta) Region yang segera hadir, untuk menjalankan core banking secara aman di cloud.

Baca juga: MNC Vision Suntik Dana Rp 570 Miliar ke Migo Indonesia

"Misalnya, BABP berencana membangun gudang data cloud memanfaatkan layanan analitik data AWS untuk menganalisis ratusan juta titik data konsumen secara bersamaan," kata Parman dalam keterangannya, Senin (27/9/2021).

Menurut Parman, analisis tersebut akan memberikan informasi mengenai nasabah BABP, seperti pola dan tren perilaku, yang memungkinkan MotionBanking untuk menyediakan layanan dan produk keuangan yang disesuaikan, serta meningkatkan keterlibatan dan pengalaman perbankan digital.

"Dengan bantuan kapabilitas lanjutan yang ditawarkan AWS, termasuk analitik dan machine learning, kami berharap bisa memahami konsumen kami, memprediksi tren dan preferensi masa depan, dan menyelesaikan berbagai tantangan keuangan," tutur dia.

Sementara itu, Country Manager Indonesia AWS Gunawan Susanto menyebutkan, pihaknya telah menyediakan layanan cloud untuk berbagai pelaku usaha nasonal dalam rangka mengakselerasi transformasi digital.

Baca juga: Terima PP KEK, Bos MNC Targetkan Proyek Lido World Garden Rampung 2022

"MNC Group memanfaatkan portfolio layanan cloud AWS untuk mengubah bisnis media dan layanan keuangan, menjawab perilaku dan ekspektasi pelanggan yang berubah-ubah dengan cepat," ucap Gunawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com