Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

APPI: Semoga DK OJK Dapat Sinergikan Perbankan dan Industri Pembiayaan

Kompas.com - 08/04/2022, 13:11 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Industri pembiayaan berharap Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (DK OJK) terpilih dapat mendorong pertumbuhan industri keuangan non bank.

Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno mengatakan, sebagai mantan bankir Ogi Prastomiyono tentu sangat mengenal perusahaan pembiayaan.

Suwandi yakin, Ogi Prastomiyono sudah tahu dan akrab dengan perusahaan pembiayaan.

"Beliau kan lama sebagai Direktur Kepatuhan Bank Mandiri, pasti terlibat dalam keputusan kredit. Jadi pasti sudah mengenal perusahaan pembiayaan, karena kami ini nasabahnya juga," kata dia kepada Kompas.com Kamis (8/4/2022).

Baca juga: Mahendra Siregar Ditetapkan Jadi Ketua Dewan Komisioner OJK, Mirza Adityaswara Jadi Wakil Ketua

Pihaknya berharap, Kepala Eksekutif IKNB yang baru dapat mensinergikan industri pembiayaan dengan perbankan. Sebab, pendanaan yang lancar dapat mendorong pertumbuhan industri pembiayaan.

Selain itu, ia berharap ke depan dalam mengeluarkan regulasi, OJK tetap pada prinsip pembuatan aturan. Seperti asosiasi lain, ia ingin ada diskusi terlebih dahulu sebelum peraturan dikeluarkan.

Ia mengharapkan DK OJK terpilih dapat menjadi pengawas dan partner yang baik dengan asosiasi dan industri keuangan non bank.

"Artinya, semoga OJK dapat selalu menjalankan diskusi demi pertumbuhan industri keuangan non bank, khususnya industri pembiayaan," sebutnya.

Saat ini ia mengaku belum ada aspirasi khusus yang ingin disampaikan kepada DK OJK yang baru. Pasalnya, industri pembiayaan baru saja bertenaga kembali setelah mobilitas masyarakat meningkat.

"Tahun ini kami positif. Memang pertumbuhan tahun lalu terganggu, karena orang tidak pergi kemana-mana. Namun, sekarang pemesanan kendaraan mulai tumbuh," ucap dia.

Kepada DK OJK yang lama, Suwandi mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan selama ini. Ia juga mengapresiasi dukungan dari OJK terhadap segala dukungan dan reaksi yang diberikan lewat diskusi-diskusi dengan instasi lain.

Sebagai informasi, Ogi Prastomiyono didapuk Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sebagai Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Dana Pensiun, Lembaga Pembiayaan, dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya atau IKNB pada Rabu (7/4/2022).

Baca juga: Profil Ogi Prastomiyono, Kepala Eksekutif IKNB OJK yang Baru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com