Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 5 Cara Bayar Netflix Tanpa Kartu Kredit, Mudah dan Praktis

Kompas.com - Diperbarui 04/02/2023, 23:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Cara bayar Netflix bisa dilakukan dengan berbagai metode dengan mudah. Pengguna yang ingin melakukan pembayaran langganan Netflix bisa melalui kartu kredit, kartu debit, GoPay, DANA, hingga pulsa. 

Netflix adalah layanan streaming yang berbasis langganan yang bisa digunakan untuk menonton acara TV dan film tanpa iklan di perangkat yang terhubung ke internet.

Beragam konten yang tersedia di Netflix pun bisa dinikmati dengan mudah melalui beragam jenis perangkat, mulai dari handphone atau gadget, smartphone, smart TV, hingga PC/Laptop.

Baca juga: Apa Itu CSR: Pengertian, Model, Tujuan, Manfaat, dan Contohnya

Namun untuk bisa melakukan streaming, pengguna harus terlebih dahulu melakukan registrasi atau mendaftarkan akun Netflix. Tentunya, setelah pelanggan membayar biaya sesuai paket yang dipilih atau harga langganan Netflix.

Nah, berikut adalah beberapa cara pembayaran Nerflix (cara bayar Netflix) tanpa kartu kredit yang bisa dipilih pengguna.   

Cara bayar Netflix

1. Cara bayar Netflix pakai kartu debit

Pertama, cara bayar Netflix bisa dilakukan menggunakan kartu debit berlogo Visa, MasterCard atau American Express. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Akses laman https://www.netflix.com/id/ pada browser. 
  • Registrasi atau login dengan email dan password.
  • Pilih paket langganan Netflix bulanan.
  • Pilih metode pembayaran Debit Card
  • Lengkapi nama Anda.
  • Masukkan nomor kartu debit Anda. 
  • Isi tanggal expired.
  • Masukkan kode CVV yang ada pada bagian belakang kartu.
  • OTP akan dikirimkan Netflix ke nomor terkait
  • Pembayaran Netflix selesai.

Baca juga: Apa Peran Indonesia dalam Bidang Ekonomi di ASEAN?

2. Cara bayar Netflix via GoPay

Adapun langkah-langkah atau cara bayar Netflix via GoPay adalah sebagai berikut:

  • Akses laman https://netflix.com/ pada browser. 
  • Registrasi atau masuk ke akun Netflix.
  • Klik pilihan paket bulanan.
  • Klik GoPay.
  • Masukkan nomor HP terdaftar di akun GoPay.
  • Masukkan kode OTP.
  • Masukkan PIN GoPay.
  • Akun Netflix telah aktif.

Dalam sistem, Netflix akan mencatat bahwa pengguna akan berlangganan setiap bulan. Untuk berhenti berlangganan, pengguna bisa klik bagian "Akun Saya" dan klik membatalkan langganan.

3. Cara bayar Netflix via DANA

Selanjutnya, cara bayar Netflix via DANA bisa dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Akses laman https://netflix.com/ pada browser.
  • Registrasi atau login dengan email dan password.
  • Pilih paket langganan Netflix bulanan.
  • Pilih pembayaran Netflix via DANA.
  • Masukkan nomor HP yang terdaftar di DANA.
  • Klik berikutnya.
  • Login ke akun DANA.
  • Masukkan 6 Digit akun DANA.
  • Akun Netflix telah aktif.

Pengguna bisa berhenti berlangganan melalui menu "Akun Saya" dan klik membatalkan langganan.

Baca juga: Perjuangkan Kenaikan Harga Pokok Penjualan Gabah, Mentan SYL Diapresiasi KTNA

4. Cara bayar Netflix pakai pulsa Telkomsel

Kemudian, cara berlangganan Netflix juga bisa menggunakan pulsa Telkomsel. Berikut langkah-langkahnya:

  • Unduh aplikasi MyTelkomsel dan daftar menggunakan nomor HP.
  • Jika sudah daftar, login ke akun Anda.
  • Lalu pilih menu “Belanja”.
  • Pilih kategori “Entertainment” atau “Hiburan”.
  • Pilih paket harga langganan Netflix yang diinginkan.
  • Baca deskripsi serta syarat dan ketentuannya. Lalu klik “Berlangganan”
  • Bayar biaya langganan Netflix pakai pulsa Telkomsel.
  • Nantinya, Anda akan mendapatkan SMS notifikasi dari nomor 3636 bahwa paket langganan Netflix sudah aktif.
  • Buka tautan atau link yang terdapat pada SMS dari TLNET untuk aktivasi akun.
  • Masukkan informasi e-mail dan password pada kolom yang disediakan,
  • Lanjutkan dengan memilih paket yang sudah diaktifkan di MyTelkomsel.
  • Pastikan semua informasi sudah sesuai dan mulai menonton Netflix.

5. Cara bayar Netflix via aplikasi Jenius

Pilihan lain dari cara bayar Netflix adalah melalui aplikasi Jenius. Berikut langkah-langkahnya:  

  • Buka aplikasi Jenius.
  • Pilih tombih garis tiga di bagian layar kiri atas.
  • Pilih Card Center.
  • Pilih menu e-card untuk membayar netflix.
  • Klik Top Up.
  • Masukkan nama lengkap, nomor kartu Jenius, tiga kode angka CVV.
  • Pembayaran Netflix selesai

Selain itu, pembayaran juga dapat dilakukan melalui laman Netflix. Begini caranya:

  • Akses laman https://netflix.com/ pada browser.
  • Registrasi atau login dengan email dan password.
  • Pilih paket langganan Netflix bulanan.
  • Pilih metode pembayaran Credit Card/Debit Card
  • Lengkapi informasi nama sama seperti yang ada di Jenius.
  • Masukkan nomor kartu Jenius.
  • Isi tanggal expired.
  • Masukkan kode CVV.
  • OTP akan dikirimkan Netflix ke nomor terkait
  • Pembayaran Netflix selesai.

Baca juga: Pertamina Validasi Temuan Sumber Daya Migas Tembus 100 Juta Barrel

Nah, itulah beberapa cara bayar Netflix tanpa kartu kredit. Pengguna bisa memilih salah satu cara bayar Netflix yang paling mudah untuk dilakukan. 

Cara daftar Netflix atau cara berlangganan Netflix di HP hingga laptop dengan mudahDok. Unsplash / freestocks Cara daftar Netflix atau cara berlangganan Netflix di HP hingga laptop dengan mudah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cara Beli Tiket Indonesia vs Argentina serta Syarat dan Harganya

Cara Beli Tiket Indonesia vs Argentina serta Syarat dan Harganya

Spend Smart
JK Bilang Pemerintah Bayar Utang Rp 1.000 Triliun, yang Benar Rp 902 Triliun

JK Bilang Pemerintah Bayar Utang Rp 1.000 Triliun, yang Benar Rp 902 Triliun

Whats New
Erick Thohir: Saya Mutar Lokananta Agak Bergetar

Erick Thohir: Saya Mutar Lokananta Agak Bergetar

Whats New
Kemenhub Berencana Kenakan Tarif bagi Pelajar, Lansia dan Disabilitas Naik Teman Bus di 10 Kota

Kemenhub Berencana Kenakan Tarif bagi Pelajar, Lansia dan Disabilitas Naik Teman Bus di 10 Kota

Whats New
PwC Indonesia: Prinsip ESG Harus Masuk ke Dalam Tujuan IPO Perusahaan

PwC Indonesia: Prinsip ESG Harus Masuk ke Dalam Tujuan IPO Perusahaan

Whats New
Kemenhub Ungkap Dua Pesawat Asing yang Terparkir Setahun di Bandara Kertajati Milik Prancis

Kemenhub Ungkap Dua Pesawat Asing yang Terparkir Setahun di Bandara Kertajati Milik Prancis

Whats New
PT Angkasa Pura Solusi Buka Lowongan Kerja hingga 13 Juni 2023, Simak Persyaratannya

PT Angkasa Pura Solusi Buka Lowongan Kerja hingga 13 Juni 2023, Simak Persyaratannya

Work Smart
Lotte Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk S1, Cek Syaratnya

Lotte Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk S1, Cek Syaratnya

Work Smart
Tiga Hari Pemberlakuan Gapeka 2023, KAI Klaim Tekan Keterlambatan Kereta

Tiga Hari Pemberlakuan Gapeka 2023, KAI Klaim Tekan Keterlambatan Kereta

Whats New
Lengkap, Cara Ganti PIN ATM BRI, BNI, BCA, dan Mandiri

Lengkap, Cara Ganti PIN ATM BRI, BNI, BCA, dan Mandiri

Whats New
Mengenal Dewi Kam, Satu-satunya Wanita yang Masuk Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia

Mengenal Dewi Kam, Satu-satunya Wanita yang Masuk Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia

Whats New
Nasihat Obama, Bill Gates, dan Elon Musk untuk Anak Muda Penganut 'Hustle Culture'

Nasihat Obama, Bill Gates, dan Elon Musk untuk Anak Muda Penganut "Hustle Culture"

Whats New
Sambangi China, PLN Belajar Pengembangan Midstream Gas ke Wison Offshore & Marine

Sambangi China, PLN Belajar Pengembangan Midstream Gas ke Wison Offshore & Marine

Whats New
3 Cara Bangun Desa Wisata untuk Kesejahteraan Masyarakat

3 Cara Bangun Desa Wisata untuk Kesejahteraan Masyarakat

Whats New
Lokananta Sempat Terbengkalai, Kini Disulap jadi Sentra Musisi dan UMKM

Lokananta Sempat Terbengkalai, Kini Disulap jadi Sentra Musisi dan UMKM

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+