JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah penerbangan naik di masa libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Ia mengatakan jumlah penerbangan tercatat sudah melampaui 1.000 per Kamis (22/12/2022).
"Dari report yang saya terima, jumlah penerbangan (flight) pada hari kemarin sudah melampaui 1.000 flight, yaitu mencapai 1.040 flight per hari. Hari ini mungkin lebih. Ini suatu tanda kebangkitan penerbangan Indonesia," kata Budi saat meninjau Bandara Soekarno Hatta, Jumat (23/12/2022).
Budi meminta operator sarana dan prasarana penerbangan melakukan sejumlah persiapan untuk mengantisipasi terjadinya kepadatan dan antrean di bandara.
Baca juga: Antisipasi Banjir di Tol Saat Nataru, Menhub Imbau Masyarakat Tetap Waspada
"Saya minta kepada Angkasa Pura II dan stakeholder terkait untuk meningkatkan jumlah peralatan dan pekerja yang di sana, karena keterlambatan pengambilan barang biasanya terjadi di lokasi tersebut," ujarnya.
Terkait tarif tiket pesawat, Budi meminta maskapai penerbangan untuk tidak menerapkan harga yang terlalu tinggi dan mengoptimalkan jam operasional sehingga bisa memaksimalkan frekuensi take off dan landing pesawat.
Ia mengimbau masyarakat untuk memilih jam penerbangan pada malam atau dini hari untuk mendapatkan tiket yang lebih kompetitif.
"Saya juga meminta maskapai untuk mengupayakan dapat mengoperasionalkan maskapainya secara optimal, agar saudara kita yang di Papua, Ambon, NTT dapat terlayani dengan baik," ucap dia.
Baca juga: Menhub: Waspadai Cuaca Ekstrem Saat Bepergian di Akhir Tahun
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.