Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Jadwal Operasional BCA, Bank Mandiri, dan BRI Selama Tahun Baru 2023

Kompas.com - 30/12/2022, 10:39 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

"Seluruh kantor cabang kami pun juga akan tetap beroperasi normal untuk melayani nasabah," ujar Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha kepada Kompas.com, Kamis (29/12/2022).

Seluruh layanan perbankan Bank Mandiri juga beroperasi dengan normal, kecuali layanan transaksi Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI) dan Bank Indonesia-Real Time Gross Settlement (BI-RTGS) di kantor cabang.

Selama Nataru, Bank Mandiri melakukan penambahan jam operasional untuk layanan penerimaan transaksi SKNBI dan BI-RTGS dapat dilayani sampai dengan pukul 15.00 waktu setempat.

Penyesuaian jam operasional juga terjadi pada layanan Penyetoran Penerimaan Negara pada tanggal 30 Desember 2022 yang diperpanjang hingga pukul 17.00 waktu setempat.

Sementara itu, akses transaksi SKNBI dan BI-RTGS via Aplikasi Livin’ by Mandiri selama 22-29 Desember 2022 diperpanjang hingga pukul 16.25 WIB dan pada 30 Desember 2022 diperpanjang hingga pukul 20.55 WIB.

Di samping itu, Rudi menambahkan, pihaknya juga telah memastikan kesiapan jaringan elektronik banking, seperti super app Livin’ by Mandiri dan Kopra by Mandiri, SMS Banking, serta Call Center 14000 untuk membantu nasabah melakukan transaksi keuangan.

Bank Mandiri juga mengajak nasabah untuk memanfaatkan fitur digital dalam Livin’ by Mandiri untuk kebutuhan transaksi finansial maupun gaya hidup selama periode Nataru.

Untuk melihat daftar kantor cabang Bank Mandiri yang beroperasi selama 26-30 Desember 2022 dapat dilihat di laman ini untuk wilayah Jabodetabek

Atau akses laman ini untuk mengetahui kantor cabang wilayah non-Jabodetabek yang masih beroperasi

Sementara untuk daftar kantor cabang Bank Mandiri yang tidak beroperasi sementara selama 26-30 Desember 2022 dapat dilihat di laman ini.

Baca juga: KAI Commuterline Tambah 28 Perjalanan KRL di Malam Tahun Baru, Operasional Sampai Pukul 03.00 WIB

3. BRI

BRI juga tetap membuka kantor cabangnya seperti biasa selama periode Nataru. Bagi nasabah yang membutuhkan layanan perbankan tepat saat tahun baru, nasabah dapat memenuhi kebutuhannya melalui layanan weekend banking yang dibuka sampai 31 Desember 2022.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengatakan, layanan weekend banking ini tetap dibuka saat libur Nataru di berbagai wilayah tertentu. Adapun daftar kantor cabang weekend banking yang buka selama libur tahun baru 2023 dapat dilihat di web BRI.

"Untuk nasabah yang masih membutuhkan layanan di Banking Hall pada periode Nataru, BRI tetap membuka layanan weekend banking pada tanggal 24 dan 31 Desember 2022 di berbagai wilayah," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com pada Kamis (29/12/2022).

Selain itu, BRI juga telah menyiapkan layanan e-channel dan Digital Channel BRI dengan BRImo sehingga memudahkan masyarakat untuk bertransaksi tanpa ke kantor cabang selama periode Nataru.

"Seluruh layanan electronic banking dapat diakses secara normal oleh nasabah di momen Nataru ini. BRI juga mengimbau nasabah agar dapat bertransaksi secara cashless dan memaksimalkan transaksi perbankan secara digital," ucapnya.

Baca juga: Jadwal Operasional Gerai Pegadaian di Akhir Tahun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com