Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Lengah, Waspadai Pinjol Ilegal Berkedok Koperasi

Kompas.com - 22/03/2023, 15:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Masyarakat harus mewaspadai pinjaman online (pinjol) ilegal berkedok koperasi agar tidak dimanfaatkan untuk kepentingan tertentu. 

General Manager KSP Berkat Artha Sentosa, Cherry Aulia Fachri mengatakan bahwa kegiatan koperasi simpan pinjam hanya ditujukan untuk melayani anggota saja.

"Kalau ada koperasi yang menawarkan pinjaman kepada masyarakat yang bukan anggota, dipastikan itu pinjol ilegal," ujarnya melalui keterangan tertulis, Rabu (22/3/2023).

Baca juga: Soal Peningkatan Pengunaan PInjol Jelang Lebaran, OJK: Semoga Ter-manage

Saat ini kata Cherry, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) masih menjadi lembaga keuangan yang bisa diandalkan. Ia menilai KSP tidak akan tergantikan oleh aplikasi pinjol yang sekarang berkembang.

Meski begitu, ia menilai KSP juga perlu menyampaikan informasi yang valid kepada calon anggota maupun anggota agar tidak menimbulkan salah persepsi terkait koperasi.

Oleh karena itu, Cherry mengatakan pihaknya selalu memberikan pelatihan kepada seluruh karyawan terkait kegiatan KSP Berkat Artha Sentosa. Termasuk program simpanan dan pinjaman agar bisa menyampaikan informasi yang valid. 

Baca juga: Waspada, Ini Modus Pinjol Ilegal Jelang Ramadhan 2023


Hal yang tidak kalah penting yakni legalitas koperasi. Cherry menilai masyakarat perlu mengecek legalitas KSP yang menawarkan pinjaman koperasi.

Adapun KSP Berkat Artha Sentosa yang kerap disebut Koperasi SipBos sudah terdaftar di Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dengan Nomor Induk Koperasi (NIK) 3174060070003, sehingga bisa beroperasi secara legal.

"Kami memiliki legalitas yang jelas dan apabila ada masyarakat mendapat penawaran pinjaman koperasi dengan proses mudah, abaikan saja. Sebab koperasi resmi umumnya tidak melayani di luar anggotanya," ungkap Cherry.

Baca juga: Pemerintah Bentuk Tim Pemantauan Koperasi Bermasalah, Apa Bedanya dengan Satgas Penanganan?

Pada 2023, Koperasi SipBos fokus pada produk simpanan berjangka dengan hadiah langsung wisata ke Bali, Turki, Umroh mmaupun Hollyland. Selain itu, ada simpanan berhadiah langsung berupa barang sesuai keinginan bisa berupa mobil, motor, logam mulia.

Pinjaman kepada para anggotanya terutama para pelaku UMKM dengan jaminan sertifikat maupun BPKB mobil juga ada. Selain itu, ada pinjaman kepada pensiunan dengan Sistem Linkage Program (channeling) dan juga pemberian pinjaman karyawan swasta (Buruh Pabrik) dengan sistem kasbon.

Cherry juga mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan aplikasi SipBos yang menjadi unggulan KSP Berkat Artha Sentosa dengan koperasi lainnya dalam segi pelayanan.

"Melalui aplikasi ini nantinya para calon anggota atau anggota akan bertransaksi dan terlayani secara jemput bola. Selain itu, proses administrasinya menjadi lebih cepat dan tepat," kata dia.

Baca juga: Menteri Teten: BLU Kemenkop Siap Bantu Koperasi dan UKM Naik Kelas

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Patrick Waluyo Bakal Jadi Bos Baru GOTO, Bagaimana Prospek Kinerja ke Depan?

Patrick Waluyo Bakal Jadi Bos Baru GOTO, Bagaimana Prospek Kinerja ke Depan?

Whats New
Sampaikan Permohonan Maaf, Lion Air Beberkan Alasan Penerbangan Sering 'Delay'

Sampaikan Permohonan Maaf, Lion Air Beberkan Alasan Penerbangan Sering 'Delay'

Whats New
PTPN III Sosialisasikan Percepatan Transformasi Digital

PTPN III Sosialisasikan Percepatan Transformasi Digital

Whats New
Mentan SYL Ajak Petani Kolaborasi Hadapi Perubahan Iklim

Mentan SYL Ajak Petani Kolaborasi Hadapi Perubahan Iklim

Whats New
Hitung-hitungan JK, soal Pemerintah Bayar Utang Rp 1.000 Triliun per Tahun

Hitung-hitungan JK, soal Pemerintah Bayar Utang Rp 1.000 Triliun per Tahun

Whats New
Bappebti: Jumlah Investor Kripto Naik Signifikan, tapi Jumlah Transaksinya Turun

Bappebti: Jumlah Investor Kripto Naik Signifikan, tapi Jumlah Transaksinya Turun

Whats New
Kemendesa PDTT Bakal Fasilitasi Proses Paten 21 Teknologi Tepat Guna

Kemendesa PDTT Bakal Fasilitasi Proses Paten 21 Teknologi Tepat Guna

Whats New
DOID Bakal Tebar Dividen Senilai Rp 106,3 Miliar

DOID Bakal Tebar Dividen Senilai Rp 106,3 Miliar

Whats New
Pelindo dan DLH Semarang Kumpulkan 1,7 Ton Sampah di Pantai Tirang

Pelindo dan DLH Semarang Kumpulkan 1,7 Ton Sampah di Pantai Tirang

Whats New
Pekan Pertama Juni 2023, Rp 4,87 Triliun Dana Asing Masuk ke RI

Pekan Pertama Juni 2023, Rp 4,87 Triliun Dana Asing Masuk ke RI

Whats New
Sri Mulyani: Logistik Indonesia Kalah Kompetitif dengan Negara Tetangga dan Negara Berkembang

Sri Mulyani: Logistik Indonesia Kalah Kompetitif dengan Negara Tetangga dan Negara Berkembang

Whats New
Pertamina Resmi Kelola 100 Persen Blok East Natuna

Pertamina Resmi Kelola 100 Persen Blok East Natuna

Whats New
Pertamina Cetak Laba Terbesar Sepanjang Sejarah, tapi Masih Kalah Jauh dari Petronas

Pertamina Cetak Laba Terbesar Sepanjang Sejarah, tapi Masih Kalah Jauh dari Petronas

Whats New
Pembayaran 'Cashless' Makin Meningkat, VISA: Faktor Pandemi Turunkan Penggunaan Uang Tunai

Pembayaran "Cashless" Makin Meningkat, VISA: Faktor Pandemi Turunkan Penggunaan Uang Tunai

Whats New
Respons Menteri ESDM soal 20 Persen Saham Vale Indonesia Dikuasai Perusahaan Cangkang

Respons Menteri ESDM soal 20 Persen Saham Vale Indonesia Dikuasai Perusahaan Cangkang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com