Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pemudik Angkutan Umum Melonjak, Sudah Capai 1,3 Juta Orang

Kompas.com - 19/04/2023, 08:15 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

"Diprediksi jumlah kendaraan yang akan keluar Jabodetabek masih akan terus meningkat hingga menjelang lebaran. Pada arus mudik tahun 2022 lalu, tercatat puncak arus kendaraan yang melewati jalan tol terjadi pada H-3 yaitu sebanyak 226.615 kendaraan," ucapnya.

Baca juga: 1.939 Peserta Mudik Gratis Sudah Diberangkatkan Naik KM Dobonsolo

Melihat volume lalu lintas di jalan tol yang terus meningkat, pemerintah mulai memberlakukan rekayasa lalu lintas di berbagai ruas tol sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan sebelumya.

Salah satunya, sistem one way yang diberlakukan pukul 14.30 WIB Selasa (18/4/2023) di KM 72 Tol Cikopo Palimanan (Cipali) hingga KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung Tol Batang-Semarang.

"Rekayasa lalu lintas masih mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan, namun dimungkinkan terjadi perubahan melihat situasi di lapangan," kata Adita.

Baca juga: Erick Thohir Ajak Masyarakat Mudik Pakai Transportasi Umum

Adita menuturkan, berdasarkan informasi dari Korlantas Polri, pada siang kemarin situasi jalan tol dari Jakarta ke Cikampek KM 47-72 masih kondusif, dengan V/C Ratio 0,4 yang artinya lancar dengan rata-rata kecepatan kendaraan antara 50-60 km/jam sehingga masih belum diberlakukan rekayasa lalu lintas contra flow yang sedianya dilakukan mulai pukul 14.00 WIB hari ini.

Sementara untuk pemudik dengan sepeda motor, pada H-5 Lebaran tercatat sebanyak 279.044 kendaraan yang keluar Jakarta atau meningkat 27,84 persen dari hari normal. Selama empat hari pemantauan, jumlah pergerakan sepeda motor terus meningkat.

Kendati demikian, Kemenhub mengimbau kepada masyarakat agar tidak menggunakan sepeda motor untuk melakukan perjalanan mudik jarak jauh, karena sangat rentan mengalami kecelakaan.

"Gunakan angkutan umum atau manfaatkan program mudik gratis agar perjalanan lebih aman dan berkesan," tuturnya.

Baca juga: Daftar Lokasi Posko Mudik dan Arus Balik BPJS Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com