Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lowongan Kerja Dosen Tetap Non-PNS UM 2023, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

Kompas.com - 25/04/2023, 14:41 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Negeri Malang (UM) membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi dosen tetap non-pegawai negeri sipil (PNS).

Pendaftaran lowongan kerja dosen tetap non-PNS di Universitas Negeri Malang dibuka mulai 18 April 2023 pukul 08.00 WIB sampai tanggal 9 Mei 2023 pukul 23.59 WIB. Pendaftaran dilakukan secara daring melalui laman https://rekrutmen.um.ac.id

Lowongan pekerjaan ini terbuka bagi lulusan S2 atau S3 dari perguruan tinggi yang terakreditasi A dan program studi terakreditasi minimal B (perguruan tinggi dalam negeri). Lulusan perguruan tinggi luar negeri yang diakui oleh Kemdikbudristek juga dipersilakan untuk mendaftar.

Baca juga: KAI Catat 483.000 Pemudik Tinggalkan Jakarta pada Lebaran 2023

Total ada 14 formasi dosen tetap non-PNS yang dibutuhkan Universitas Negeri Malang. Kandidat terpilih akan ditempatkan di prodi S1 Kedokteran, prodi S1 Farmasi, prodi Profesi Ners, prodi S1 Keperawatan dan S2 Psikologi.

 

Dilansir dari laman resmi UM, Selasa (25/4/2023) berikut informasi persyaratan dan cara mendaftar lowongan kerja dosen tetap non-PNS di Universitas Negeri Malang tahun 2023.

Persyaratan pelamar

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Berpendidikan minimal setara S2 atau S3 dari perguruan tinggi yang terakreditasi A dan program studi terakreditasi minimal B (perguruan tinggi dalam negeri) atau perguruan tinggi luar negeri yang diakui oleh Kemdikbudristek.
  3. Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang setara dengan skor TOEFL paper test paling rendah 500 atau skor IELTS minimal 6 dari lembaga yang kredibel.
  4. Sehat jasmani/rohani
  5. Tidak mengonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat adiktif lainnya.
  6. Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, TNI, Polri atau tidak sedang terikat kontrak kerja dengan lembaga/perusahaan lain.
  7. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/anggota Polri/TNI, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
  8. Berkelakuan baik dan tidak pernah dipenjara pidana berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkedudukan hukum tetap.
  9. Kriteria pelamar berkualifikasi pendidikan S2:
    • Berusia maksimal 35 tahun terhitung pada tanggal 1 Juli 2023;
    • Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) S1 minimal 3,00, dan masa studi paling lama 5 tahun;
    • Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) S2 minimal 3,25, dan masa studi paling lama 3 tahun;
  10. Kriteria pelamar berkualifikasi pendidikan S3:
    • Berusia setinggi-tingginya 45 tahun terhitung pada tanggal 1 Juli 2023;
    • Memiliki artikel ilmiah yang dipublikasikan atau accepted pada jurnal nasional terakreditasi atau jurnal internasional bereputasi;
    • Masa studi maksimal 5 tahun.

Baca juga: BNI Sudah Salurkan KUR Rp 3,6 Triliun di Kuartal I-2023

Cara mendaftar lowongan kerja dosen tetap non-PNS UM

  • Pelamar melakukan pendaftaran secara online melalui laman https://rekrutmen.um.ac.id 
  • Pelamar mengisi borang pendaftaran elektronik sesuai dengan petunjuk dan mengunggah file:
    • Ijazah dan transkrip akademik S1 dan/atau Profesi, S2, dan/atau S3 (formasi S3);
    • Sertifikat akreditasi program studi dan akreditasi perguruan tinggi pada saat lulus S1, S2, dan/atau S3;
    • Kartu Tanda Penduduk dan Kartu Susunan Keluarga;
    • Sertifikat TOEFL/IELTS;
    • Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae (format terlampir);
    • Bukti pengalaman kerja di instansi/rumah sakit (jika ada).
    • Pasfoto berwarna terbaru (standar untuk ijazah) dengan wajah menghadap ke depan, ukuran 4x6 cm, berformat *.jpg dengan resolusi sekurang-kurangnya 250 dpi, 800x600 pixels dan ukuran file maksimum 5 Mb.
    • Dokumen (1) s.d (6) di-scan dalam format *.jpg dengan ukuran A4 atau F4

Baca juga: Arus Balik Terus Meningkat, 47.405 orang Tinggalkan Sumatera Menuju Jawa pada H+1

Proses seleksi

1. Seleksi Administrasi

  • Tanggal: 27 April-9 Mei 2023
  • Pengumuman hasil: 11 Mei 2023

2. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)

  • Tanggal: 16 Mei 2023
  • Jadwal dan Tempat: Ditentukan kemudian
  • Pengumuman hasil: 23 Mei 2023

3. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Tanggal: 29 Mei 2023

4. Praktik Mengajar dan Wawancara

Tanggal: 30-31 Mei 2023
Jadwal dan Tempat : Ditentukan kemudian

Baca juga: Monitoring Angkutan Lebaran di Sumatera Barat, Kemenhub: Arus Mudik Lancar, Kini Fokus Arus Balik

Pengumuman kelulusan akhir hasil penerimaan calon pegawai tetap non-PNS sebagai dosen UM dilakukan pada tanggal 13 Juni 2023.

 

Pelamar yang dinyatakan diterima sebagai pegawai tetap non-PNS sebagai dosen mulai bekerja pada tanggal 3 Juli 2023.

Informasi lebih lanjut mengenai lowongan kerja dosen tetap non-PNS di Universitas Negeri Malang bisa dilihat di laman ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com