Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Incar 200 Ribu Wisman dari Piala Dunia U-17

Kompas.com - 13/07/2023, 23:51 WIB
Muhammad Idris

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno membidik penambahan 150 ribu hingga 200 ribu wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia dengan adanya penyelenggaraan Piala Dunia U-17 pada November-Desember 2023.

“Ada sekitar 52 pertandingan dan jika kita memakai formula bahwa 20 persen dari total penonton yang ditargetkan sekitar 20 ribu itu berarti kan ada sekitar 4 ribu lebih yang bisa kita bidik,” kata Sandiaga dikutip dari Antara, Kamis (13/7/2023).

Dengan total 52 pertandingan yang akan berlangsung, maka Sandiaga memprediksi penambahan wisman sebanyak 150-200 ribu orang pada tahun ini.

Sandiaga telah ditugaskan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyiapkan paket-paket wisata maupun pameran ekonomi kreatif yang akan menjadi bagian promosi wisata bagi penonton, dan peserta serta keluarga peserta Piala Dunia FIFA U-17.

Baca juga: Info Pelabuhan Ferry Batulicin, Tiket, dan Jadwal Kapalnya

Dia juga akan memastikan semua destinasi pariwisata dan produk-produk kreatif unggulan telah siap untuk menyambut wisman dari Piala Dunia FIFA U-17.

“Peserta FIFA World Cup U-17 ini pasti akan datang dengan orang-tuanya, keluarganya, jadi kami juga menawarkan promosi bagi negara-negara yang kalau kita lihat," beber Sandiaga.

"Yang masuk, adalah negara-negara besar yang menjadi target market kita juga, jadi ini peluang kita dan harus kita optimalkan kita maksimalkan,” kata dia lagi.

Menurut Sandiaga, ajang FIFA U-17 harus dioptimalkan untuk menarik kunjungan wisman. Terlebih saat ini, industri pariwisata nasional juga telah bertumbuh melebihi target.

Baca juga: Profil Pelabuhan Cituis, Pusatnya Perikanan di Tangerang

Dengan begitu, momentum emas dari Piala Dunia FIFA U-17 itu akan semakin menumbuhkan pariwisata dan perekonomian Indonesia.

“Kita patut mensyukurinya dan lompatan ini harus kita lanjutkan dengan beberapa inovasi-inovasi sehingga perhelatan-perhelatan olahraga internasional seperti ini manfaatnya dirasakan oleh masyarakat,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Whats New
10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

Spend Smart
Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Spend Smart
Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com