Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DANA Hadirkan Layanan untuk Bantu UMKM Kelola Bisnis

Kompas.com - 15/09/2023, 12:03 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

Kini, bisnisnya berkembang dengan turut menerima layanan cuci tas dan helm.

Seiring dengan meningkatnya jumlah pelanggan Shiny Shoes, Ghazali harus menghadapi tantangan baru, yaitu pencatatan keluar dan masuk uang dari setiap transaksi. Tren pelanggan yang hampir 50 persen telah beralih menggunakan transaksi digital ketimbang menggunakan uang tunai mendorong Ghazali untuk menemukan solusi agar kebutuhan pelanggan dapat terlayani dengan baik.

Baca juga: Menaker Tegaskan Program Pelatihan Wirausaha Terbuka bagi Pelaku UMKM

Guna mempermudah kegiatan tersebut, Ghazali memilih DANA Bisnis sebagai platform mitra untuk membantu operasionalisasi bisnisnya go-digital.

Kurang dari satu tahun bergabung dengan DANA Bisnis, Ghazali telah mengalami peningkatan yang signifikan dari bisnisnya. Peningkatan tersebut dapat terlihat dari yang omzet bisnisnya, yang semula berada di tingkatan DANA Bisnis Bronze (Transaksi kurang dari Rp 5 juta), kini sudah meningkat menjadi DANA Bisnis Silver (Transaksi lebih dari Rp 5 Juta).

Setelah itu, terjadi peningkatan sebanyak dua kali lipat dalam setiap bulan, sehingga mendorong Ghazali untuk berani membuka cabang baru setelah sukses di dua cabang pertamanya di daerah Laladon dan Dramaga.

“Melakukan digitalisasi bisnis adalah langkah yang tepat untuk mempercepat pertumbuhan bisnis UMKM seperti ini. Saya yakin ketika semakin banyak bisnis-bisnis kecil dan menengah memberikan opsi pembayaran yang mudah kepada pelanggan, maka semakin banyak juga yang lebih cepat naik kelas," tutur Ghazali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com