Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prajogo Pangestu Orang Terkaya di Indonesia, Hartanya Hampir Rp 600 Triliun

Kompas.com - 13/11/2023, 19:34 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taipan Prajogo Pangestu menempati nomor pertama sebagai orang terkaya di Indonesia. Berdasarkan Forbes Real Time Billionaires Senin (13/11/2023), harta pria berusia 79 tahun itu tercatat telah mendekati Rp 600 triliun, atau tepatnya sebesar 38 miliar dollar AS, setara dengan Rp 597,3 triliun (kurs Rp 15.720 per dollar AS).

Prajogo merupakan pendiri PT Barito Pacific Tbk (BRPT) yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 1993.

Tahun ini, Prajogo mencatatkan saham anak usaha BRPT yang fokus pada bisnis energi baru terbarukan (EBT), yakni PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN).

Baca juga: Bankir-bankir Terkaya RI, Pupuk Kekayaan dari Investasi Saham

Pada Juli 2023 posisi Prajogo masih berada di posisi kelima orang terkaya Indonesia, di bawah Hartono bersaudara, Low Tuck Kwong, dan Sri Prakash Lohia.

Di posisi kedua, ada Low Tuck Kwong dengan jumlah harta sebesar 26,9 miliar dollar AS. Pendiri perusahaan tambang Bayan Resources, itu juga mengendalikan perusahaan energi terbarukan Singapura Metis Energy, yang sebelumnya dikenal sebagai Manhattan Resources.

Pria berusia 75 tahun itu juga memiliki saham di The Farrer Park Company, Samindo Resources, dan Voksel Electric.

Saat ini Low Tuck Kwong tengah fokus mendukung SEAX Global, dalam pembangunan sistem kabel laut bawah laut untuk konektivitas internet yang menghubungkan Singapura, Indonesia, dan Malaysia.

Posisi ketiga dan keempat diduduki oleh duo Hartono, yakni Budi Hartono dan Michael Hartono. Keduanya, masing - masing memiliki harta sebesar 24,5 miliar dollar AS dan 23,4 miliar dollar AS.

Hartono bersaudara dikenal merupakan salah satu orang terkaya di RI dari bisnis keduanya di Group Djarum, dan juga pemegang saham pengendali PT Bank Central Asia Tbk atau BBCA.

Posisi selanjutnya diikuti oleh pengusaha tekstil Sri Prakash Lohia, pengusaha ritel perbelanjaan Chairul Tanjung, Lim Hariyanto Wijaya Sarwono, Dewi Kam, pemilik RS Mayapada Tahir & family, serta Djoko Susanto.

Baca juga: Donald Trump Terdepak dari Daftar 400 Orang Terkaya di AS

Untuk lebih rincinya, simak 10 orang terkaya di RI berdasarkan Forbes Real Time Billionaires:

1. Prajogo Pangestu 38 miliar dollar AS (Rp 597 triliun)

2. Low Tuck Kwong 26,9 miliar dollar AS (Rp 422,8 triliun)

3. Budi Hartono 24,5 miliar dollar AS (Rp 385,1 triliun)

4. Michael Hartono 23,4 miliar dollar AS (Rp 367,8 triliun)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Whats New
Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Whats New
Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Whats New
Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Whats New
Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com