Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Cek Pencairan Dana PIP 2024

Kompas.com - 11/02/2024, 18:17 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Pemerintah kembali melanjutkan Program Indonesia Pintar (PIP) untuk siswa berbagai jenjang pendidikan, dari tingkat SD, SMP, SMA dan SMK, hingga perguruan tinggi.

Program Indonesia Pintar atau PIP adalah inisiatif bantuan pendidikan dari pemerintah Indonesia yang dikelola oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kepada siswa yang memenuhi kriteria tertentu.

Program ini bertujuan memberikan sokongan finansial bagi anak-anak usia sekolah dari keluarga miskin atau rentan miskin, sehingga bisa memperoleh layanan pendidikan sampai minimal tamat pendidikan menengah.

Penerima manfaat PIP termasuk pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP), siswa dari keluarga miskin, dan siswa dengan kebutuhan khusus seperti korban bencana alam, yatim piatu, maupun korban musibah lainnya.

Lantas, bagimana cara cek pencairan dana PIP Kemendikbudristek 2024?

Baca juga: Bantuan PIP untuk Siswa SMA dan SMK Naik Jadi Rp 1,8 Juta

Cara cek pencairan dana PIP 2024

Untuk diketahui, besaran bantuan PIP berbeda-beda sesuai dengan jenjang pendidikan siswa dengan rincian sebagai berikut:

  • PIP untuk siswa SD sebesar Rp 400.000
  • PIP untuk siswa SMP sebesar Rp 750.000
  • PIP untuk siswa SMA/SMK sebesar Rp 1,8 juta, naik dari sebelumnya Rp 1 juta.

Nantinya, bantuan dana PIP disalurkan langsung ke rekening Simpanan Pelajar (SimPel) milik siswa di bank Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), atau Bank Syariah Indonesia (BSI).

Baca juga: KIP Kuliah 2024 Segera Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lebih lanjut, tata cara mengecek status pencairan dana PIP Kemdikbud 2023 sebagai berikut:

  1. Akses laman https://pip.kemdikbud.go.id
  2. Pilih opsi untuk mencari penerima PIP
  3. Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) pada kolom yang disediakan
  4. Lengkapi jawaban chapta untuk verifikasi
  5. Klik ‘Cek Penerima PIP’ dan periksa informasi terkait penerimaan bantuan.

Apabila muncul keterangan “Dana Sudah Masuk” dilengkapi dengan tanggal pencairan, artinya dana PIP telah cair ke rekening siswa yang bersangkutan.

Demikian tata cara pengecekan pencairan dana PIP 2024 bagi siswa SD, SMP, SMA, maupun SMK. Dengan proses tersebut, siswa dan orangtua bisa mudah memeriksa status pencairan dana PIP.

Baca juga: Cara Cek Penerima Bansos PKH 2024

Baca juga: Cara Cek Penerima BLT El Nino

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com