Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Jawaban yang Tak Boleh Digunakan Saat Wawancara Kerja, Apa Saja?

Kompas.com - 15/03/2024, 13:10 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber CNBC

Ilustrasi wawacara kerja, interview kerja.SHUTTERSTOCK/OWLIE PRODUCTIONS Ilustrasi wawacara kerja, interview kerja.

Daripada mengucapkan kalimat tersebut, Church merekomendasikan untuk memberikan contoh kesalahan yang Anda buat, apa yang Anda pelajari dari kesalahan tersebut, dan bagaimana Anda meningkatkannya di masa depan.

2. Mengatakan hal buruk tentang mantan atasan atau rekan kerja

Jangan mengatakan hal negatif apa pun tentang orang yang pernah bekerja dengan Anda.

Baca juga: Jangan Datang Terlambat Saat Wawancara Kerja, Ini Sebabnya

"Baik itu mantan rekan kerja, manajer, atau perusahaan, apa pun yang mengalihkan kesalahan dari Anda ke orang lain terdengar buruk," ungkap Church.

“Orang-orang yang ingin Anda ajak bekerja sama mengambil kepemilikan dan akuntabilitas penuh” atas apa yang telah mereka lakukan di masa lalu, bahkan jika Anda melakukan kesalahan," imbuh dia.

Menurut Church, mengambil tanggung jawab menunjukkan bahwa Anda cukup rendah hati untuk mengakui bahwa Anda tidak sempurna dan bahwa Anda bersedia belajar dari kesalahan dan menjadi lebih baik.

3. "Saya tidak tahu"

Terakhir, hindari menjawab pertanyaan dengan “Saya tidak tahu”. Lalu, bagaimana dengan fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja?

Baca juga: Ternyata, Ini Penyebab Kegagalan dalam Wawancara Kerja yang Sering Tak Disadari

Church mengatakan, dalam skenario tersebut, tidak apa-apa jika mengatakan "Saya tidak tahu", tetapi tambahkan dengan kalimat yang menyuratkan bahwa Anda memiliki usaha untuk mencari tahu.

"Tidak apa-apa untuk mengatakan, 'Saya tidak tahu, tapi inilah cara saya mencari tahu,'” katanya.

Berikan beberapa contoh bagaimana Anda mengatasi masalah secara hipotetis untuk menunjukkan bahwa Anda proaktif dalam bergerak maju.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com