Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Lowongan Kerja PT Pamapersada | Daftar Pinjol Legal Berizin OJK Juni 2024

Kompas.com - 10/06/2024, 07:19 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

1. PT Pamapersada Buka Lowongan Kerja hingga 21 Juni 2024, Simak Persyaratannya

Bagi Anda lulusan Diploma (D3) dan Sarjana (S1) yang ingin berkarier di perusahaan kontraktor pertambangan, simak lowongan pekerjaan yang satu ini.

PT Pamapersada Nusantara membuka lowongan kerja melalui Fresh Graduate Development Program.

Adapun posisi yang tersedia antara lain Supply Management Group Leader, IT Service Group Leader, General Services Group Leader, SHE Officer, Mine Plan Engineer, Operation Research Engineer, Mine Infrastructure Engineer, Chief Surveyor, Scientific Analytic Engineer, dan Production Group Leader.

Lowongan kerja Pamapersada dapat dilihat selengkapnya di sini.

Ilustrasi cara cek keaslian emas murni atau emas Fine Gold.SHUTTERSTOCK/UTIK MARGARINI Ilustrasi cara cek keaslian emas murni atau emas Fine Gold.

2. Harga Emas Antam Sepekan: Sempat Sentuh Rekor Tertinggi, Lalu Anjlok

Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam bergerak fluktuatif selama sepekan. Pada pengujung pekan ini, harga emas Antam sempat kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang masa, namun setelah itu langsung ambles.

Pada awal pekan, harga emas Antam diperdagangkan di level Rp 1.335.000 per gram. Namun pada akhir pekan, harga emas berada di posisi Rp 1.328.000 per gram. Dengan demikian, selama sepekan harga emas turun Rp 7.000 per gram.

Koreksi juga terjadi pada harga buyback atau harga jual bagi para pemegang emas Antam. Pada awal pekan ini, buyback berada pada posisi Rp 1.220.000 per gram, sementara pada akhir pekan sebesar Rp 1.210.000 per gram, sehingga selama sepekan harga buyback terkoreksi Rp 10.000 per gram.

Selengkapnya, silakan baca di tautan ini.

Daftar 100 pinjol resmi yang terdaftar dan berizin OJK pada Juni 2024SHUTTERSTOCK/TIPPAPATT Daftar 100 pinjol resmi yang terdaftar dan berizin OJK pada Juni 2024
3. Daftar Pinjol Legal Berizin OJK Juni 2024

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengimbau masyarakat untuk selalu menggunakan jasa penyelenggara fintech lending atau pinjaman online (pinjol) yang resmi atau legal.

Hingga Juni 2024, ada sebanyak 100 pinjol yang terdaftar dan berizin dari OJK.

Dilansir dari laman OJK, fintech lending atau pinjaman online adalah penyelenggaraan layanan jasa keuangan untuk mempertemukan pemberi pinjaman (lender) dengan penerima pinjaman (borrower) dalam rangka melakukan perjanjian pinjam meminjam dalam mata uang rupiah secara langsung melalui sistem elektronik.

Cek daftar pinjol legal berizin OJK di sini.

4. Rute LRT Bali Tahap 1A Sepanjang 6 Km

LRT Bali akan mulai dibangun dengan Tahap 1A dari Bandara I Gusti Ngurah Rai ke Sunset Road.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Risal Wasal mengatakan, rute LRT Bali pada tahap awal ini akan melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai, Kuta, Pura Desa Adat, Central Park, dan Sunset Road.

"Untuk rutenya dari Bandara Ngurah Rai sampai ke Sunset Road. Melewati rencana 5 stasiun," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, dikutip Minggu (9/6/2024).

Informasi selengkapnya terkait pembangunan LRT Bali dapat disimak di sini.

5. BSI Buka Layanan "Weekend Banking" di 604 Kantor Cabang Selama Juni 2024

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyiapkan sebanyak 604 cabang untuk melayani weekend banking yang dibuka setiap akhir pekan selama Juni 2024.

Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar mengatakan weekend banking diadakan untuk mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi keuangan.

 

“Menjelang Idul Adha dan bulan ibadah haji, tentu banyak nasabah yang membutuhkan transaksi untuk berkurban, apalagi di bulan Juni ini banyak orang tua yang ingin mendaftarkan anaknya ke sekolah,” kata Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (8/6/2024).

Selengkapnya, silakan baca di tautan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com