Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos BCA: Kepemimpinan Tak Cukup Hanya Diisi Orang Hebat, tetapi...

Kompas.com - 17/06/2020, 19:07 WIB
Fika Nurul Ulya,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Jahja Setiaatmadja berbagi pengalaman soal tipe kepemimpinan di dalam sebuah tim.

Jahja menuturkan, kepemimpinan (leadership) yang kuat berperan penting dalam sebuah bisnis. Kepemimpinan tak cukup hanya diisi oleh orang hebat, tapi harus diisi oleh tim yang hebat pula. Itulah yang dinamakan servant leardership.

"Dalam servant leardership ini, kita menghargai bukan semata pribadi yang kuat dan hebat. Tapi kita harus memiliki orang-orang yang kuat dalam tim. Ada yang kuat dalam berstrategi, kuat bertempur, dan ada orang bijak," kata Jahja dalam webinar Marketeers Hangout, Rabu (17/6/2020).

Baca juga: Bank BUKU I, Ini Saran Bos BCA agar Bertahan di Tengah Pandemi

Jahja menuturkan, seorang pemimpin tidak akan berfungsi apa-apa bila tim di belakangnya tidak mendukung. Oleh karena itu, seorang pemimpin harus bisa menggerakkan anak buahnya untuk terpacu dengan koordinasi, bukan memunculkan ego masing-masing.

"Misalnya ada kalanya suatu bank merekrut jagoan dari berbagai institusi, lalu digabung dalam satu tim. Secara individual, mereka akan berkinerja sangat baik. Tapi pada saat harus teamwork, akan ada suatu ego-ego yang muncul. Yang jadi sulit, yang sulit makin sulit. Ini jadi PR," ucap Jahja.

Lebih lanjut dia menuturkan, pemimpin harus bisa membuat setiap anggota berkontribusi secara seimbang, tidak ada yang memenangkan ego. Pemimpin harus memastikan semua anggota diberikan hal untuk mengajukan usulan atau masukan.

"Kadang-kadang sering terjadi orang mendengar siapa yang berbicara, bukan apa yang disampaikan. Kalau begitu, yang punya potensi dan punya pengalaman akan sungkan menyampaikan kontribusi pemikiran mereka. Itu (usulan) bisa diaplikasikan atau tidak, itu masalah kedua. Dengarkan usulan," tuturnya.

Di BCA sendiri, kata Jahja, semua boleh mengutarakan pendapat. Namun pendapat itu tentu saja tak cukup hanya berlandaskan teori. Sebab tak semua teori bisa diaplikasikan di lapangan. Para karyawan dituntut untuk memberikan fakta nyata di lapangan.

"Ada yang berteori, nah ini yang saya enggak suka. Harus dengan pembuktian fakta di lapangan. Kalau sudah membuktikan fakta, (masukan) itu harus diterima. Jadi ini membangkang yang positif," pungkasnya.

Baca juga: Curhat Bos BCA Belajar dari Krisis Tahun 1998...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Whats New
Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com