Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promo MUF Auto Fest 2022, Pembiayaan Mobil Baru Bunga Hanya 2,23 Persen

Kompas.com - 17/11/2022, 20:00 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan pembiayaan yang bergerak di sektor pembiayaan otomotif Mandiri Utama Finance (MUF) menggelar MUF Auto Fest 2022.

Pameran ini diadakan di Mall Gandaria City pada 15-20 November 2022 dan Mall Kelapa Gading 3 pada 22-27 November 2022. Pameran ini menghadirkan gerai brand mobil dan motor ternama baik yang baru maupun yang bekas.

Direktur Finance & Business Relationship MUF Rully Setiawan mengatakan, melalui pameran ini masyarakat bisa melihat dan mencoba langsung mobil dan motor yang ingin dimiliki.

"Harapannya masyarakat punya akses yang lebih mudah dengan beragam promo menarik untuk masyarakat memiliki kendaraan impiannya," kata dia dalam konferensi pers, Kamis (17/11/2022).

Baca juga: Hasil Riset Brick: Open Finance Bantu Dongkrak Inklusi Fintech

Ia menambahkan, dalam pameran MUF Auto Finance ini, bunga yang ditawarkan mulai dari 2,24 persen untuk mobil baru.

Sedangkan untuk motor baru ada penawaran down payment (DP) mulai dari 10 persen.

"Serta proses instant approval bagi nasabah terpilih Bank Mandiri dan Bank Syariah Indonesia," imbuh dia.

Baca juga: Menilik Peluang dan Tantangan Pembiayaan Kendaraan Listrik

Pameran ini juga dapat dihadiri secara online melalui laman moas.muf.co.id untuk melihat ketersediaan motor dan mobil bekas.

Rully menjelaskan, selain pembiayaan konvensional, pameran ini juga menawarkan fasilitas pembiayaan syariah dengan adanya gerai BSI OTO.

"Untuk pengunjung yang membutuhkan fasilitas dana, MUF Auto Fest juga menyiapkan fasiitas DanaNow dengan pencairan sampai dengan Rp 500 juta," ujar dia.

Baca juga: Lima Tips Mengajukan Kredit Mobil agar Mulus serta Minim Risiko

Sementara, Marketing SEVP Mandiri Utama Fianance Yanto Tjia menjelaskan, dalam MUF Auto Fest, pengunjung dapat memilih skema pembayaran angsuran tetap dengan tenor lebih panjang atau skema angsuran berjenjang.

"Para pelanggan yang melakukan transaksi langsung juga berkesempatan dapat bonus voucher perawatan mobil, gratis layanan 24 jam, asuransi TJH pihak ke-3, serta pinjaman dana dengan cashback sampai Rp 30 juta," urai dia.

Sebagai informasi, dalam pameran ini juga tersedia fasilitas trade in.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com