Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorong UMKM Naik Kelas, Sandiaga Gandeng Foodspace Hadirkan "Cloud Kitchen Hybrid" Pertama di RI

Kompas.com - 29/12/2022, 12:40 WIB
Akhdi Martin Pratama

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno berkolaborasi bersama Smesfood dan Foodspace menyediakan Cloud Kitchen Hybrid pertama di Indonesia untuk UMKM naik kelas.

Cloud Kitchen Hybrid sendiri merupakan jenis dapur dari perpaduan antara take out restoran dan cloud kitchen. Proses pengiriman makanan bisa dilakukan melalui aplikasi.

Sementara itu, Smesfood merupakan program yang digunakan untuk mengelola UMKM agar naik kelas. Dari program Smesfood tersebut diyakini dapat menaikan omzet para UMKM, pasalnya produk UMKM yang telah tergabung dalam program tersebut sudah di-cover mulai dari marketplace hingga pemasaran.

Baca juga: Sandiaga Dorong Pelaku Usaha Perhotelan dan Kuliner Melantai di Bursa

"Kami melihat ini inovasi yang luar biasa dari Smesfood dan juga Foodspace. Kami dari pemerintah melihat potensi kolaborasi dan meluncurkan program Banper yang langsung ditujukan untuk pelaku UMKM," ujar Sandiaga Uno, dalam keterangan tertulisnua, Kamis (29/12/2022)

"Saya berharap ini akan mengangkat omzet dengan digitalisasi dan bisa meningkatkan jumlah lapangan kerja dan mensejahterakan usahanya sehingga menambah geliat ekonomi khususnya para pelaku UMKM ini," lanjutnya.

Sandiaga berkeinginan para UMKM yang belum memiliki tempat produksi dapat bergabung di Smesfood. Dengan begitu akan terciptanya potensi besar untuk para UMKM agar naik kelas.

Baca juga: Sandiaga Uno Pastikan Tak Ada Kenaikan Tarif Taman Nasional Komodo Labuan Bajo Saat Libur Nataru

"Bahwa dengan proses kurasi hingga promosi dan dibantu juga untuk digitalisasinya, maka peningkatannya itu 70 persen yang nanti akan dibantu untuk promosikan sehingga meningkat cukup signifikan, ini yang kita harapkan para pelaku UMKM semua bergabung mengikuti program on boarding digitalisasi yang kita kolaborasikan," kata Sandiaga Uno.

Sementara itu, CEO Smeshub Lutpi Ginanjar berharap dengan diluncurkannya program Smesfood akan lebih banyak UMKM yang terbantukan. Dari program itu juga diharapkan lapangan pekerjaan akan lebih berkembang, sebab sektor UMKM yang paling banyak di Indonesia adalah kuliner.

"Harapannya tentu kita bisa membantu banyak UMKM kuliner khususnya di Indonesia, kita tahu bahwa 60 persen itu dari kuliner UMKM kita sehingga itu salah satu bukti bahwa ingin membuat ekosistem untuk naik kelas. Dari Smesfood kita berharap bisa mengembangkan lapangan pekerjaan yang lebih besar," ungkap Lutpi.

Baca juga: Sandiaga Uno: 20 Juta Entitas UMKM Sudah Masuk E-commerce

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BRI Bakal Ambil Langkah Hukum soal Konten Ajakan Tarik Uang dari Bank

BRI Bakal Ambil Langkah Hukum soal Konten Ajakan Tarik Uang dari Bank

Whats New
Soal Uang Hilang di Tabungan, Ekonom Sebut Perbankan Punya Pengawasan Ketat

Soal Uang Hilang di Tabungan, Ekonom Sebut Perbankan Punya Pengawasan Ketat

Whats New
PetroChina Dinilai Konsisten Tingkatkan Kompetensi Perajin Batik dan Dorong Literasi di Jambi

PetroChina Dinilai Konsisten Tingkatkan Kompetensi Perajin Batik dan Dorong Literasi di Jambi

Whats New
Wamen BUMN: Emas Bukan Aset 'Sunset'

Wamen BUMN: Emas Bukan Aset "Sunset"

Whats New
Peleburan 7 BUMN Karya Ditargetkan Rampung September 2024

Peleburan 7 BUMN Karya Ditargetkan Rampung September 2024

Whats New
Relaksasi Harga Gula Akan Berakhir, Pengusaha Ritel Berharap Stok Terjamin

Relaksasi Harga Gula Akan Berakhir, Pengusaha Ritel Berharap Stok Terjamin

Whats New
Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Whats New
Resmikan The Gade Tower, Wamen BUMN: Jadi Simbol Modernisasi Pegadaian

Resmikan The Gade Tower, Wamen BUMN: Jadi Simbol Modernisasi Pegadaian

Whats New
Kemenperin Kasih Bocoran soal Aturan Impor Ban

Kemenperin Kasih Bocoran soal Aturan Impor Ban

Whats New
Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Whats New
Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Whats New
Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Whats New
Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Whats New
Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Whats New
IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com