Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Boleh Nonton Konser tapi Pakai Utang?

Kompas.com - 16/05/2023, 21:00 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser Coldplay menarik perhatian banyak orang. Sempitnya rentang pengumuman kepastian band asal Inggris itu manggung di Stadion Gelora Bung Karno dan waktu pembelian tiket membuat orang memikirkan banyak cara demi tetap membeli tiket.

Perencana Keuangan Advisors Alliance Group Indonesia Andy Nugroho mengatakan, hobi menonton konser boleh dialokasikan dalam pos pengeluaran rutin.

"Saya menyarankan 10 persen dari penghasilan untuk me time, bisa untuk jalan-jalan, nonton film, belanja, atau konser," ujar dia saat dihubungi Kompas.com, Selasa (16/5/2023).

Untuk itu, bagi masyarakat yang ingin menonton konser dapat mengalokasikan anggaran dari rencana keuangan tersebut.

Baca juga: Ada Konser Coldplay di RI, Sandiaga: Berdampak terhadap Ekonomi Masyarakat dan UMKM

Masalahnya, bagaimana kalau ternyata tiket konser punya harga yang terbilang mahal dan butuh dana dengan segera? 

Misalnya, tiket konser Coldplay dibanderol mulai Rp 800.000 sampai Rp 11 juta. Ketika dihitung dengan pajak, kebutuhan untuk tiket paling murah, pajak, dan akomodasi mungkin bisa menyentuh angka Rp 1 juta.

Lantas, bolehkan berutang untuk membeli tiket konser? 

Andy menjelaskan, masyarakat dapat saja memanfaatkan layanan keuangan, misalnya fintech lending.

Yang perlu ditekankan, masyarakat perlu menyadari pinjaman harus dilunasi beserta dengan bunganya.

"Perlu tanya ke diri sendiri, apakah ada impact-nya. Apakah ada kebutuhan lain yang harus direlakan kalau uang digunakan untuk bayar pinjaman, kalau tidak apa-apa yang tidak ada isu di sana," terang dia.

Masyarakat juga perlu melihat, adakah tagihan yang memiliki potensi tidak terbayar kalau uang yang dimiliki lantas digunakan untuk membayar pinjaman beli tiket konser.

"Kewajiban yang tidak bisa tertunaikan gara-gara dibelain utang tentu kurang bijak," imbuh dia.

Baca juga: Mendadak Gempar Konser Coldplay di Indonesia, Antusiasme Masyarakat Berburu Tiket, hingga Efek Gairahkan Ekonomi


Lebih lanjut, Andy juga meminta masyarakat melihat apakah untung dan rugi ketika membeli tiket nonton konser Coldplay.

Misalnya, ketika membeli tiket menggunakan dana hasil pinjaman, seseorang jadi punya kewajiba untuk bayar utang dan bunganya.

Namun, ketika tidak menonton konser Coldplay, seseorang terbebas dari utang karena tidak ada pengeluaran.

"Seberapa jauh impact-nya kalau tidak nonton? apakah Anda akan di-bully, atau dikucilkan dari lingkungan kerja? Itu bisa diperhatikan, jadi pertimbangan," tandas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com