Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Transfer BTN ke DANA dan Sebaliknya

Kompas.com - Diperbarui 25/02/2024, 21:06 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Cara transfer BTN ke DANA dapat dilakukan dengan berbagai metode. Transfer BTN ke DANA atau top up DANA melalui Bank BTN bisa dilakukan melalui ATM, mobile banking, dan internet banking.   

Cara transfer BTN ke DANA sendiri bisa dibilang cukup mudah. Nasabah BTN yang ingin melakukan top up DANA hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut agar saldo terisi.

Namun demikian, cara top up DANA via ATM Bank BTN dan BTN Mobile dilakukan dengan transfer ke nomor virtual account Permata. Hal ini karena pada kedua layanan tersebut belum ada pilihan untuk top up DANA secara langsung.

Baca juga: Disebut Jebakan China, Berapa Bunga Utang Kereta Cepat?

Bagi pengguna yang ingin top up DANA melalui ATM Bant BTN, perlu mengikuti beberapa langkah dan mencatat kode Bank Permata yakni 013. Selain itu, pengguna juga memerlukan kode VA top up DANA yaitu 8528 sebelum memasukkan nomor HP. 

Lalu, bagaimana cara transfer BTN ke DANA lewat ATM dan aplikasi BTN Mobile?

1. Cara top up DANA via BTN Mobile Banking

  • Buka aplikasi BTN Mobile kemudian login
  • Pilih menu Transfer
  • Kemudian pilih Transfer Ke Bank Lain
  • Tap Nama bank lalu pilih Bank Permata
  • Pada kolom nomor rekening tujuan masukan nomor VA top up DANA di BTN Mobile via PermataAdapun nomor rekeningnya adalah 8528 + nomor HP akun DANA. Contoh 85280813426237.
  • Pada kolom jumlah, masukan nominal isi saldo DANA yang akan kamu lakukan
  • Untuk nomor referensi boleh dikosongkan, jika sudah tap Kirim
  • Masukan PIN BTN Mobile lalu cek sms masuk yang berisi 3 digit kode validasi transaksi
  • Masukan kode tersebut pada kolom mToken, tap Kirim
  • Jika transaksi berhasil maka akan ada pemberitahuan dan saldo DANA langsung bertambah
  • Top up saldo DANA di BTN Mobile selesai.

Baca juga: Simak Formasi, Syarat, dan Cara Daftar CPNS Kejaksaan RI 2023

2. Cara top up DANA via ATM Bank BTN

  • Kunjungi ATM Bank BTN terdekat
  • Masukan kartu ATM dan PIN
  • Pilih Transaksi Lainnya.
  • Pilih Transfer.
  • Pilih Transfer Ke Bank Lain.
  • Masukan kode bank untuk top up DANA di ATM BTN yaitu 013 lalu 8528 + nomo HP DANA. Contohnya 013852808134527523.
  • Pilih Benar
  • Untuk nomor refensi bisa dikosongkan, lalu pilih Benar.
  • Masukan nominal top up DANA, lalu pilih Benar.
  • Pilih Tabungan.
  • Pada layar konfirmasi, periksa kembali apakah semua sudah benar, pilih Ya.
  • Ikuti instruksi selanjutnya hingga selesai

Cara transfer BTN ke DANA atau top up DANA via BTN dan cara transfer DANA ke BTN dengan mudah. Dok DANA Cara transfer BTN ke DANA atau top up DANA via BTN dan cara transfer DANA ke BTN dengan mudah.

Cara transfer DANA ke BTN

Adapun bagi pengguna yang ingin men-transfer saldo DANA ke BTN, pastikan akun DANA sudah premium. Berikut adalah cara upgrade akun DANA Premium:

  • Buka aplikasi DANA
  • Tap Saya
  • Tap Verifikasi Akun Saya
  • Foto eKTP Anda
  • Selfie di tempat terang, pastikan wajah Anda terlihat jelas
  • Pastikan data Anda sesuai eKTP & submit
  • Verfikasi DANA Premium berhasil!

Baca juga: Genjot Produktivitas, Pupuk Indonesia Dorong Petani Manfaatkan Program Makmur

Setelah berhasil upgrade ke akun DANA Premium, Anda bisa men-transfer saldo DANA ke rekening BTN dengan cara berikut:

  • Buka aplikasi DANA.
  • Klik Menu Kirim.
  • Pilih Kirim Ke Rekening Bank.
  • Masukkan Nama Bank.
  • Pilih Bank BTN.
  • Masukkan Nomor Rekening.
  • Klik Tambah Rekening Baru.
  • Isi Nominal Transfer minimum Rp 10.000 dan minimum Rp 50.000 agar bebas admin.
  • Klik Kirim DANA.
  • Masukkan PIN DANA.
  • Tunggu sistem dalam proses kirim DANA.

Demikian informasi seputar cara transfer BTN ke DANA atau top up DANA via BTN dengan mudah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Whats New
1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

Spend Smart
Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Whats New
Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Whats New
Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Whats New
BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com