Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BUMN BKI Buka Lowongan Kerja hingga 11 Desember 2023, Simak Persyaratannya

Kompas.com - 02/12/2023, 20:36 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi Anda lulusan Sarjana (S1) dan Magister (S2) yang ingin berkarier di perusahaan pelat merah alias BUMN, simak lowongan pekerjaan berikut ini.

PT Biro Klasifikasi Indonesia atau BKI membuka lowongan kerja untuk posisi Management Trainee (MT) dan Technical Traine (TT).

Khusus untuk posisi Management Trainee (MT), terbuka bagi lulusan S1 dan S2 dari semua jurusan. Sedangkan untuk posisi Technical Traine (TT), diperuntukkan bagi lulusan S1 dan S2 jurusan Teknik Perkapalan, Teknik Sistem Kapal, atau jurusan lain yang relevan.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Sistem Ekonomi Tradisional?

Sebagai informasi, PT BKI merupakan badan klasifikasi nasional yang secara resmi ditunjuk oleh Pemerintah RI untuk melakukan klasifikasi terhadap kapal-kapal berbendera Indonesia ataupun kapal-kapal asing yang beroperasi di wilayah NKRI, serta melakukan survei periodik untuk kapal yang telah beroperasi guna mengevaluasi status laik laut kapal tersebut.

Lowongan kerja BUMN BKI

Dilansir dari laman bki.co.id, Sabtu (2/12/2023), berikut persyaratan dan cara daftar lowongan kerja BUMN BKI.

1. Management Trainee (MT)

Management Trainee (MT) adalah program untuk pengembangan calon pimpinan muda BKI/IDSurvey. Anda akan mengikuti program komprehensif yang bertujuan untuk menumbuhkan talenta berkinerja tinggi yang memiliki keterampilan adaptif dan mindset berkembang untuk menjadi pemimpin masa depan BKI/IDSurvey.

Program pengembangan calon pimpinan muda BKI/IDSurvey fokus dalam:

  • Pemahaman tentang operasi bisnis perusahaan.
  • Pemahaman tentang proses kerja dan pencapaian tujuan perusahaan.
  • Perencanaan dan pengembangan stretegi perusahaan.
  • Merancang strategi untuk meningkatkan profit dan mengurangi risiko.

Baca juga: Cara Transfer BRI ke ShopeePay lewat ATM dan BRImo dengan Mudah

2. Technical Trainee (TT)

Technical Trainee (TT) adalah program pengembangan surveyor lapangan dan engineer pemeriksa dokumen. Anda akan mengikuti program komprehensif yang bertujuan untuk menyiapkan surveyor dan engineer pemeriksa dokumen yang handal dalam pemenuhan kelaikan kapal atau unit terapung.

Untuk Surveyor Lapangan melaksanakan tugas-tugas termasuk, namun tidak terbatas pada:

  • Pemahaman tentang operasi bisnis perusahaan.
  • Pemahaman tentang proses kerja dan pencapaian tujuan perusahaan.
  • Perencanaan dan pengembangan stretegi perusahaan.
  • Merancang strategi untuk meningkatkan profit dan mengurangi risiko.

Untuk Engineer Pemeriksa Dokumen melaksanakan tugas-tugas, namun tidak terbatas pada:

  • Pemahaman tentang operasi bisnis perusahaan.
  • Pemahaman tentang proses kerja dan pencapaian tujuan perusahaan.
  • Perencanaan dan pengembangan stretegi perusahaan.
  • Merancang strategi untuk meningkatkan profit dan mengurangi risiko.

Persyaratan

  • Lulusan S1/Sederajat atau S2 dengan segala jurusan (MT), dan Lulusan S1/Sederajat atau S2 jurusan Teknik Perkapalan, Teknik Sistem Kapal atau Jurusan yang relevan (TT).
  • IPK S1/Sederajat minimal 2,75 dari Perguruan Tinggi akreditasi A/Unggul atau IPK minimal 3.0 dari Perguruan Tinggi akreditasi B/Baik.
  • IPK S2 minimal 3,25 Perguruan Tinggi Akreditasi A/Unggul atau IPK minimal 3.5 Perguruan Tinggi Akreditasi B/Baik.
  • Untuk lulusan Perguruan Tinggi luar negeri, IPK S1/S2 minimal setara sebagaimana tersebut di atas disesuaikan dengan akreditasi yang diakui.
  • Lulusan baru atau memiliki pengalaman kerja maksimal 2 (dua) tahun (MT)
  • Lulusan baru atau memiliki pengalaman kerja minimal 2 (dua) tahun (TT)
  • Per tanggal 1 Februari 2024, memasuki usia maksimum 25 tahun untuk lulusan baru S1/Sederajat dan usia maksimum 27 tahun (MT) atau 30 tahun (TT) untuk lulusan S2 atau S1/S2 yang telah memiliki pengalaman kerja.
  • Diutamakan memiliki pengalaman sebagai pimpinan di unit kegiatan mahasiswa.
  • Kemampuan berbahasa Inggris lisan dan tulisan dengan sertifikat TOEFL minimal = 500 (PBT) / 180 (CBT) / 64 (IBT) atau IELTS minimal 5 (over all band) dengan masa berlaku maksimum 2 (dua) tahun terakhir sejak pendaftaran. Jika memiliki kemampuan Bahasa Asing lainnya, agar disertakan Sertifikat.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia

Baca juga: PLN dan PTBA Kerja Sama Pemanfaatan Sisa Hasil Pembakaran Batu Bara

Kode lamaran

  • Management Trainee: MT
  • Technical Trainee:
    • TT-S.F (untuk pelamar TT Surveyor Lapangan Fresh Graduate, pengalaman kerja kurang dari 2 tahun)
    • TT-S.E (untuk pelamar TT Surveyor Lapangan Experience, pengalaman kerja lebih dari 2 tahun)
    • TT-E.F (untuk pelamar TT Engineer Pemeriksa Fresh Graduate, pengalaman kerja kurang dari 2 tahun)
    • TT-E.E (untuk pelamar TT Engineer Pemeriksa Experience, pengalaman kerja lebih dari 2 tahun)

Cara mendaftar

Bagi Anda yang berminat dengan lowongan kerja di atas, bisa mengirimkan lamaran ke https://bit.ly/PendaftaranMT-TTBKI2023. Pendaftaran dibuka hingga 11 Desember 2023. 

 

Adapun dokumen yang perlu disiapkan antara lain Surat Lamaran, CV, Ijazah, Transkrip, Surat Keterangan Kerja di Perusahaan sebelumnya (jika sudah berpengalaman) dan Sertifikat yang relevan.

Semua dokumen tersebut digabung dalam 1 file pdf. Hasil seleksi akan diumumkan melalui website BKI. 

Calon pelamar diimbau untuk berhati-hati dan waspada terhadap penipuan lowongan kerja yang mengatasnamakan PT. (Persero) Biro Klasifikasi Indonesia.

Perusahaan tidak pernah meminta pembayaran untuk memproses dokumen, merujuk Anda ke pihak ketiga untuk memproses aplikasi atau perjalanan, atau meminta Anda membayar biaya tertentu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Whats New
Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Rilis
Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Whats New
Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Work Smart
Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Whats New
Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com