Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lowongan Kerja Astra Honda Motor, Ini Posisi dan Persyaratannya

Kompas.com - 14/05/2024, 11:42 WIB
Elsa Catriana,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi kamu lulusan minimal Diploma (D3) hingga Sarjana (S1) dari berbagai jurusan ingin berkarir di perusahaan manufaktur sepeda motor, simak lowongan kerja yang satu ini.

PT Astra Honda Motor membuka lowongan kerja untuk posisi Office Building Maintenance Section Head, Public Relation Analyst, Japanese Interpreter, dan Office Building Maintanance Controller.

Sebagai informasi, PT Astra Honda Motor merupakan perusahaan manufakturing dan distribusi sepeda motor terbesar di Indonesia, dengan jumlah karyawan lebih dari 20.000 orang.

Baca juga: Simak 10 Jenis Pekerjaan Work From Anywhere Paling Dicari Perusahaan pada 2024

Mengutip dari laman resminya, Selasa (14/5/2024), berikut adalah persyaratan dan cara mendaftarnya.

Persyaratan

1. Office Building Maintenance Section Head

Kualifikasi:
- Telah lulus/semester akhir S1 Teknik Sipil
- IPK 3,00
- Umur maksimal 27 tahun
- Mampu mengelola dan mengembangkan team
- Mampu berkoordinasi dengan banyak pihak
- Mempunyai kemampuan leadership yang baik
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Mempunyai interpersonal skill yang baik
- Memiliki kemampuan analisa dan perencanaan yang baik
- Dapat memahami dan mengimplementasikan nilai customer focus

Deadline: 30 Juni 2024

2. Public Relation Analyst

Kualifikasi:
- Telah lulus/semester akhir S1 dari semua jurusan
- IPK minimal 3,00
- Umur maksimal 27
- Memiliki pengalaman organisasi
- Memiliki kemampuan komunikasi baik tulisan maupun lisan
- Memahami dunia digital dan perkembangannya
- Dapat berkoordinasi dan bekerja dalam tim dengan baik
- Memiliki kemampuan interpersonal skill yang baik
- Memiliki kemampuan untuk melakukan analisa dan penyusunan strategi

Deadline: 30 Mei 2024

3. Japanese Interpreter

Kualifikasi:
- Telah lulus/semester akhir S1 Bahasa/Sastra Jepang
- IPK minimal 3,00
- Umur maksimal 30 tahun
- Pria / Wanita dengan berpenampilan baik
- Fasih dalam berbahasa Jepang dan Inggris (lisan maupun tulisan)
- Menguasai MS-Office (Word, Excel dan Powerpoint)
- Mampu menggunakan aplikasi kolaborasi seperti MS Teams, Zoom, dll
- Memiliki sertifikat Proficiency Test bahasa Jepang minimal N2 (Lebih disukai)
- Pernah belajar/tinggal di Jepang minimal 1 tahun

Deadline: 30 Juni 2024

Baca juga: Kemenkes Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Usia 45 Tahun Bisa Daftar

4. Software Engineer

Kualifikasi:
- Telah lulus/semester akhir S1 Teknik Informatika/ Sistem Informasi/ Teknik Industri/ Teknologi Informasi/ Teknik Komputer
- IPK 3,00
- Umur maksimal 27 tahun
- Memahami design arsitektur entreprise dan mengetahui metodologi serta framework IT arsitektur
- Memahami konsep database relasional dan dapat melakukan pemrograman database relasional (SQL Programing) dan memanipulasi data (DML)
- Suka untuk melakukan eksplorasi terkait pemrograman.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com