Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surat Utang Negara adalah Apa? Yuk Kenali Pengertiannya

Kompas.com - 17/05/2024, 11:47 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Surat Utang Negara atau SUN diterbitkan oleh pemerintah untuk memenuhi pembiayaan kebutuhan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Dilansir dari laman resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Surat Utang Negara atau SUN bisa diperjualbelikan oleh investor di pasar perdana maupun pasar sekunder.

Kegiatan penawaran dan penjualan SUN untuk pertama kali terjadi di pasar perdana, sedangkan pasar sekunder adalah kegiatan perdagangan Surat Utang Negara yang telah dijual di pasar perdana.

Lebih lanjut, apa itu pengertian dari Surat Utang Negara (SUN) dan jenis-jenisnya?

Baca juga: Apa Itu Surat Utang Negara? Ini Pengertian dan Jenisnya

Surat Utang Negara (SUN) adalah apa?

Dikutip dari laman Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Surat Utang Negara atau SUN adalah surat berharga berupa surat pengakuan utang dalam mata uang Rupiah maupun valuta asing, yang pembayaran bunga dan pokoknya dijamin oleh negara sesuai masa berlakunya.

Surat berharga yang diterbitkan oleh pemerintah mengacu pada Undang-Undang (UU) Nomor 24 Tahun 2002.

Terkait jenisnya, Surat Utang Negara (SUN) terdiri dari Surat Perbendaharaan Negara (SPN) dan obligasi negara.

 Baca juga: Pahami, Ini Pengertian Surat Utang Negara dan Jenisnya

- Surat Perbendaharaan Negara (SPN)

Surat Perbendaharaan Negara (SPN) adalah Surat Utang Negara (SUN) yang memiliki jangka waktu maksimal 12 bulan dengan pembayaran bunga secara diskonto.

Diskonto merupakan kebijakan yang diambil oleh Bank Indonesia untuk mempengaruhi jumlah uang yang beredar di masyarakat.

 Baca juga: Memahami Perbedaan SBN, SUN, dan SBSN

- Obligasi Negara

Obligasi negara adalah Surat Utang Negara (SUN) yang memiliki jangka waktu lebih dari 12 bulan, dengan kupon atau pembayaran bunga secara diskonto.

Obligasi negara yang diperdagangakan secara ritel disebut dengan Obligasi Ritel Indonesia atau Obligasi Negara Ritel (ORI).

Obligasi Negara Ritel atau ORI diterbitkan dengan tujuan memberikan kesempatan kepada masyarakat atau investor individu untuk secara langsung memiliki dan memperdagangkan secara aktif dalam perdagangan Obligasi Negara.

Baca juga: Obligasi Negara Ritel (ORI) adalah Apa? Yuk Kenali Pengertiannya

Keuntungan investasi SUN

Tingkat keuntungan investasi SUN bersumber dari penghasilan kupon dan potensi kenaikan harga obligasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com