Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mentan Amran: Petani Pahlawan Ekonomi Indonesia

KOMPAS.com – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyebutkan para petani Indonesia telah berhasil menjadi pahlawan bagi negerinya sendiri. Hal ini menyusul keberhasilan Indonesia meningkatkan produksi komoditas-komoditas strategis pertanian.

Menteri yang dikenal berani dan solutif membantu petani ini juga mengatakan dirinya tidak akan kendor hingga akhir periodenya di Kabinet Kerja.

"Petani dan masyarakat kecil harus diperjuangkan. Kami berprinsip kedaulatan pangan dan kemandirian pangan menjadi arah kita ke depan. Jangan malah melemah," jelas Amran di Jakarta, melalui rilis tertulis yang Kompas.com terima, Kamis (4/7/2019).

Menurut Amran, petani sebagai produsen utama perlu mendapat jaminan harga dan margin keuntungan yang layak.

Namun, upaya Kementerian Pertanian (Kementan) dalam meningkatkan kesejahteraan petani tersebut kerap diganggu pihak-pihak tertentu. Keinginan segelintir pihak untuk terus impor pangan dengan dalih harga tinggi dan stok minim kerap dijadikan alasan untuk mengkhianati petani.

"Saya orang terdepan dalam urusan tidak mau impor. Kita (Indonesia) sebenarnya mampu kok. Kita punya sumber dayanya. Petani dan lahan pertanian kita masih mampu memenuhi kebutuhan nasional," ujar Amran.

Stok beras, lanjutnya, saat ini dalam keadaan surplus. Terbukti Gudang Bulog memiliki stok beras sebanyak 2,2 juta ton. Komoditas jagung yang biasa impor hingga 3,6 juta ton di masa lalu pun kini bisa dipenuhi sendiri. 

"Prinsipnya, petani harus dimuliakan dan dibahagiakan. Tidak ada pangan lagi bila petani sudah malas ke sawah bila Indonesia hobi impor," tegas Amran. 

Menurut Amran, dirinya akan terus mendorong produksi komoditas strategis nasional dengan konsep lumbung pangan dunia dan meminta masyarakat juga berperan menjaga gairah petani untuk bertani.

Satu per satu masalah stok produksi komoditas akan terus diselesaikan Kementan hingga swasembada tercapai.

"Saya sudah minta jajaran Kementan jangan gagal fokus. Bekerja dan berkaryalah untuk negeri. Sepenuh hati untuk petani dan rakyat Indonesia yang butuh makan setiap hari," ungkapnya.

Setiap terpantau harga mengalami kenaikan, Amran bersama satgas pangan segera turun memeriksa kondisi harga di pasar dan mencari penyebabnya.

"Tesisnya, mafia pangan itu sulit diberantas dan saya anti tesisnya. Sudah 700 lebih praktik mafia pangan diungkap bersama satgas pangan," lanjut Amran.

Komitmen Amran dalam memberantas mafia pangan mendapatkan apresiasi dari pengamat politik ekonomi Ichsanuddin Noorsy.

“Sulit menemukan pejabat yang berani jujur dalam segala hal. Sebelum penentuan jabatan harusnya ada audit posisi. Sayangnya, tak satu pun institusi yang mampu menjawabnya,” ulasnya.

Di tangan Amran, pertanian Indonesia kembali menggeliat. Data Kementan menyebutkan inflasi pangan terus mengalami penurunan. Dari angka 10,56 persen pada 2014 menjadi 1,26 persen pada akhir 2018.

Ichsanuddin menyebutkan, Amran masih layak mendapat kesempatan melanjutkan keberhasilannya di kabinet saat ini.

Hanya saja, tantangannya akan semakin besar. Banyak pihak yang tak nyaman dengan kebijakan memihak para petani.

“Saya menyebutkan tantangan pertanian kedepan adalah pertarungan Amran melawan para mafia pangan,” tegasnya.

Sementara itu, Direktur Utama Bulog Budi Waseso (Buwas) menyebut gudang Bulog sudah hampir penuh. Selama ini, Bulog terus memaksimalkan penyerapan beras dari petani. 

"Kapasitas gudang kita 2,6 juta ton, sekarang sudah mencapai 2,3 juta ton. Tinggal 300 ribu ton lagi penuh, tidak bisa menyerap lagi. Tinggal nunggu busuk karena tidak disalurkan," kata Buwas saat mengunjungi Sukoharjo, Jumat (21/6/2019). 

Oleh karena itu, Bulog menyayangkan masih ada oknum-oknum yang justru mengimpor beras.

Masuknya beras impor dikhawatirkan akan menyebabkan stok beras Bulog semakin sulit disalurkan. Apalagi, Bulog tak lagi dilibatkan dalam penyaluran Bantuan Pangan Nontunai (BPNT).

Kondisi ini dikhawatirkan membuat Bulog rugi besar. Apalagi Bulog selama ini menyerap hasil panen petani dengan menggunakan hutang dari perbankan dan Bulog dibebani bunga setinggi bunga komersial.

https://money.kompas.com/read/2019/07/04/174811826/mentan-amran-petani-pahlawan-ekonomi-indonesia

Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke