Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kekayaan Miliarder China Ini Naik Rp 45,2 Triliun dalam Sehari

HONG KONG, KOMPAS.com - Kekayaan miliarder China Colin Huang melonjak signifikan dalam sehari pada awal pekan ini.

Naiknya kekayaan Huang sejalan dengan munculnya kabar bahwa Pinduoduo, platform e-commerce yang ia dirikan dan pimpin bakal terhubung dengan salah satu peritel elektronik terbesar di China.

Dilansir dari Forbes, Jumat (24/4/2020), pada awal pekan ini, kekayaan Huang bertambah 2,9 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 45,2 triliun (kurs Rp 15.603 per dollar AS) berdasarkan data Forbes Real-Time Billionaires List.

Dengan demikian, kekayaan Huang ditaksir mencapai kisaran 26 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 405,5 triliun. Pria 40 tahun tersebut merupakan orang terkaya ke-7 di China.

Melompatnya harta Huang menyusul menguatnya saham Pinduoduo hingga 12,7 persen hingga mencapai rekor saat penutupan perdagangan.

Namun, kemudian kekayaan Huang sedikit terkikis mencapai 25 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 390 triliun.

Pada akhir pekan lalu, Gome Retail Holdings menyatakan Pinduoduo bakal membeli obligasi Gome senilai 200 juta dollar AS atau setara sekira Rp 3,1 triliun, yang bisa dikonversi menjadi 5,6 persen saham.

Kabar ini membuat saham Gome di bursa Hong Kong melesat 16 persen pada awal pekan.

Pinduoduo saat ini merupakan salah satu e-commerce terbesar di China, berada di bawah Alibaba dan JD.

China memiliki miliarder terbanyak di dunia setelah Amerika Serikat. Salah satu pendorongnya adalah jumlah pencatatan saham perdana atau initial public offering (IPO) yang cukup banyak.

Huang sendiri merupakan pendiri dan CEO Pinduoduo yang berkantor pusat di Shanghai. Ia diketahui menyelesaikan pendidikan magister ilmu komputer di University of Wisconsin, AS.

Pada tahun 2004, ia bekerja di Google sebagai engineer. Ia juga pernah magang di Microsoft, baik di Beijing maupun di Seattle, AS.

Pada Juli 2018, Pinduoduo mencatatkan saham perdana di bursa saham Nasdaq, AS. Segera setelah saham Pinduoduo melantai di bursa AS, Huang menjadi orang terkaya ke-13 di China.

https://money.kompas.com/read/2020/04/24/043000326/kekayaan-miliarder-china-ini-naik-rp-45-2-triliun-dalam-sehari

Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke