Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gappmi Prediksi Industri Makanan dan Minuman Bakal Tumbuh 7 Persen pada 2021

"Meskipun jauh dibandingkan dengan tahun 2019 yang mencapai 8 persen," ujarnya saat diskusi webinar bersama MarkPlus, Jumat (25/9/2020).

Menurut dia, kinerja industri makanan dan minuman di tahun ini akan terpuruk lantaran adanya pandemi Covid-19. Apalagi, jika dilihat dari pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal II-2020 mengalami kontraksi atau minus sebesar 5,32 persen.

Pihaknya pun mencatat, sejak adanya pandemi pada April hingga Mei lalu, industri mamin mengalami penurunan produksi sebesar 30 hingga 40 persen.

Oleh karena itu, dia berharap dan optimistis industri mamin bisa kembali meningkat pada tahun 2021. "Kalau kita lihat, saya optimistis ekonomi 2021 pasti akan membaik, begitu pun dengan industri mamin, semoga di tahun depan bisa kembali membaik," ucapnya.

Selain itu, Adhi juga berharap untuk konsumsi, purchasing power untuk middle low income atau penduduk kelas bawah, juga bisa meningkat seiring dengan adanya berbagai bantuan dari pemerintah.

Untuk kelas menengah ke atas atau middle up, kata dia, sebenarnya bukan karena tidak memiliki uang untuk berbelanja. Hanya saja, masih memiliki rasa takut untuk keluar rumah dan berbelanja.

Oleh sebab itu, dia berharap ketika situasi sudah mulai normal, masyarakat yang berasal dari kelas menengah ke atas bisa kembali berbelanja agar bisa memberikan dampak yang positif pada industri mamin, khususnya pada ekonomi nasional.

"Tentunya semua ini akan kita capai kalau adanya konsistensi dari pemerintah untuk program pemulihan ekonomi nasional terus dilakukan dengan konsisten, dan tidak hanya tahun ini, tapi tahun depan bahkan diharapkan sampai tahun 2021, sampai normal," ungkapnya.

https://money.kompas.com/read/2020/09/25/171346926/gappmi-prediksi-industri-makanan-dan-minuman-bakal-tumbuh-7-persen-pada-2021

Terkini Lainnya

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Whats New
10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

Spend Smart
Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Spend Smart
Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Whats New
Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Earn Smart
Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Earn Smart
Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Whats New
Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke