Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kehilangan Rp 195,75 Triliun, Jeff Bezos Masih Orang Terkaya di Dunia

Hal tersebut menyebabkan nilai kekayaan pendiri Amazon sekaligus orang terkaya di dunia, Jeff Bezos, merosot signifikan.

Dilansir dari Bloomberg, Sabtu (31/7/2021), nilai kekayaan Jeff Bezos merosot 13,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 195,75 triliun (kurs Rp 14.500).

Kekayaan Bezos tergerus akibat saham Amazon merosot 7,2 persen pada perdagangan Jumat (30/7/2021) pagi waktu setempat menjadi di kisaran 3.339 dollar AS per unit saham.

Secara keseluruhan, kekayaan Jeff Bezos saat ini sekitar 193,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp 2.807,2 triliun akibat koreksi harga saham tersebut. Meski kehilangan Rp 195,75 triliun dalam sehari, Bezos masih tercatat sebagai orang terkaya di dunia.

Berada di posisi kedua adalah CEO Tesla Elon Musk, yang kekayaannya sebesar 185,6 miliar dollar AS.

Sebagai informasi, pada kuartal II tahun ini, Amazon mencetak pendapatan sebesar 113,08 miliar dollar AS atau tumbuh 27 persen bila dibandingkan dengan kuartal yang sama tahun lalu.

Meski demikian, pertumbuhan pendapatan tersebut melambat bila dibandingkan tahun lalu yang tumbuh hingga 41 persen.

Nilai pendapatan tersebut lebih rendah dari perkirakaan analis di kisaran 115,2 miliar dollar AS.

Dilansir dari CNBC, untuk kuartal III mendatang, Amazon menargetkan penjualan di kisaran 1-6 miliar dollar AS hingga 112 miliar dollar AS, atau tumbuh 10 persen hingga 16 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Jumlah tersebut juga lebih rendah dari konsensus yang memperkirakan penjualan di kisaran 119,2 miliar dollar AS.

Pekan ini adalah pekan yang cukup beragam begi para miliarder teknologi Negeri Paman Sam. Kinerja cemerlang induk perusahaan Google, Alphabet, telah membawa nilai kekayaan pendiri perusahaan tersebut, Sergey Brin dan Larry Page.

Di sisi lain, kinerja Microsoft dan Facebook yang juga bertumbuh tahun ini tak memberikan dampak signifikan terhadap nilai kekayaan pemegang saham miliarder mereka.

Mark Zuckerberg, pendiri Facebook, harus kehilangan 5,4 miliar dollar AS pada Kamis (29/7/2021) karena investor mengkhawatirkan pertumbuhan bisnis iklan yang terancam di kuartal III mendatang.

https://money.kompas.com/read/2021/07/31/062000926/kehilangan-rp-195-75-triliun-jeff-bezos-masih-orang-terkaya-di-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke