Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rubel Anjlok ke Level Terendah Sepanjang Sejarah, Warga Rusia Ramai-ramai Tarik Uang di Bank

Dilansir dari CNBC, Selasa (1/3/2022), nilai tukar rubel terhadap dollar AS sempat merosot 30 persen ke level terendah sepanjang sejarah yakni 119 ruble per dollar AS. Adapun sampai dengan awal pekan ini, nilai rubel telah merosot 28 persen sejak awal tahun ini (year to date/ytd).

Anjloknya nilai mata uang rubel membuat warga Rusia panik, dan berbondong-bondong menarik uang dalam bentuk dollar AS di bank. Antrian panjang pun terjadi di berbagai mesin ATM wilayah Moskwa.

Banyak orang yang rela mengantri berjam-jam untuk mendapatkan dollar AS di mesin ATM atau kantor cabang. Bahkan, sejumlah orang mencoba mengikuti mobil pembawa uang untuk mencari tahu tujuan penempatan dollar AS.

"Penarikan deposit secara besar-besaran telah terjadi dalam waktu yang sangat singkat," tulis salah satu bank milik Rusia, Sberbank Europe, dikutip Selasa.

Merespons penurunan nilai tukar rubel, bank sentral Rusia berencana menaikan suku bunga acuannya sebanyak lebih dari dua kali lipat, yakni dari 9,5 persen menjadi 20 persen.

Selain itu, bank sentral juga mengatur batas uang yang diperbolehkan untuk meninggalkan Rusia. Keputusan ini sejalan ini dengan sanksi yang mencegah bank sentral Rusia melakukan transaksi jual-beli mata uang asing.

Sanksi-sanksi yang diberikan oleh Uni Eropa dan Amerika Serikat telah berdampak signifikan terhadap perekonomian Rusia. Setelah transkasi bank sentral dibekukan, Negara Barat juga memotong hubungan sejumlah bank Rusia dari sistem pembayaran global SWIFT.

Teranyar negara yang dikenal dengan kenetralannya, Swiss juga telah mengumumkan rencana penjatuhan sanksi terhadap Rusia. Swiss berencana mengikuti Uni Eropa untuk membekukan aset Rusia.

https://money.kompas.com/read/2022/03/01/123300826/rubel-anjlok-ke-level-terendah-sepanjang-sejarah-warga-rusia-ramai-ramai-tarik

Terkini Lainnya

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Whats New
10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

Spend Smart
Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Spend Smart
Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Whats New
Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Earn Smart
Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Earn Smart
Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Kredit Pintar Catat Pertumbuhan Pinjaman 3,40 Persen di Sumut, Didominasi Kota Medan

Whats New
Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke