Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IHSG Berpotensi Menguat Lagi, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan, hari ini IHSG akan uji resistance setelah kemarin berhasil menempati posisi all time high. Di sisi lain, penguatan IHSG juga didukung oleh aliran modal asing yang masuk ke pasar tanah air.

“Hari ini IHSG akan menguji resistance 7.000 kembali dan didukung oleh net buy investor asing, IHSG berpotensi menguat. Hari ini IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung menguat dalam range 6.974-7.031,” kata William.

Hal senada dikatakan oleh Research Analyst Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper. Dennies mengatakan, secara teknikal pergerakan indeks saat ini masih di tren bullish yang cukup kuat setelah berhasil ditutup di level all time high disertai indikator stochastic yang membentuk golden cross.

“IHSG diprediksi Menguat. Investor masih akan mencermati perkembangan dari perang Rusia dan Ukraina serta mencermati pidato The Fed terkait kebijakan ekonomi kedepannya,” kata Dennies dalam rekomendasinya.

Dennies memproyeksikan hari ini IHSG akan bergerak resistance di level 7.012 hingga 7.025, support di level 6.955 sampai dengan 6.977.

Adapun rekomendasi teknikal dari tiga perusahaan sekuritas sebagai berikut:

1. Artha Sekuritas

  • ASII entry level 6.550 – 6.650, TP 6.900 – 7.000, stop loss 6.475
  • ERAA entry level 540 - 560, TP 580 - 600, stop loss 530
  • CTRA entry level 1.040 – 1.070, TP 1.100 – 1.130, stop loss 1.025

2. Pilarmas Investindo

  • ANTM last price 2.550, support 2.460, resistance 2.650
  • AKRA last price 830, support 800, resistance 880, TP 850 - 910, Exit 700 - 725
  • TBIG last price 2.900, support 2.840, resistance 2.980, TP 3.100 - 3.550, Exit 1.800 - 2.850

3. Panin Sekuritas

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

https://money.kompas.com/read/2022/03/23/072056326/ihsg-berpotensi-menguat-lagi-simak-rekomendasi-saham-hari-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke