Melansir data RTI, IHSG terus tertekan pada sesi perdagangan hari ini, dan sempat menyentuh level terendah pada 7.016,70. Pada akhirnya, IHSG ditutup turun 35,72 poin atau 0,50 persen ke posisi 7.056,04.
Statistik menunjukkan 348 saham ditutup di zona merah, 184 saham hijau, dan 160 lainnya stagnan. Adapun nilai transaksi perdagangan sepanjang hari ini mencapai Rp 12,71 triliun, dengan volume saham yang ditransaksikan mencapai 22,83 miliar saham.
Data Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, 9 dari 11indeks sektoral melemah, dengan sektor teknologi mencatatkan koreksi paling dalam, yakni 2,15 persen. Di sisi lain, sektor transportasi dan logistik mencatat kenaikan paling tinggi, yakni 1,04 persen.
Saham Unilever Indonesia (UNVR) menjadi top loser dalam indeks LQ45, dengan koreksi sebesar 6,92 persen ke Rp 4.890, diikuti H.M Sampoerna (HMSP) turun 5,69 persen ke Rp 995, dan GoTo Gojek Tokopedia (GOTO) turun 4,55 persen ke Rp 189.
Di sisi lain, saham Telkom Indonesia (TLKM) menjadi top gainer dalam indeks yang sama, dengan kenaikan sebesar 1,83 persen ke posisi Rp 4.450 per saham, kemudian Sarana Menara Nusantara (TOWR) menguat 1,78 persen ke Rp 1.145, dan Sumber Alfaria Trijaya (AMRT) naik 1,47 persen ke Rp 2.760.
Sebagian besar bursa regional Asia lain juga terkoreksi, di mana indeks Nikkei turun 0,88 persen, Hang Seng Hong Kong anjlok 3,66 persen, Shanghai Komposit turun 2,25 persen, sementara Strait Times menguat 1,66 persen.
https://money.kompas.com/read/2022/10/28/155810626/ihsg-ditutup-di-zona-merah-unvr-anjlok-692-persen
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan