Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain ASEAN, Bank Mandiri Kaji Rencana Ekspansi ke Korea

Kompas.com - 24/01/2020, 14:56 WIB
|

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk masih menjadi satu-satunya bank asal Indonesia yang berencana ekspansi ke regional maupun non-regional seperti Korea Selatan.

Direktur Utama Bank Mandiri Royke Tumilaar mengatakan, bank bersandi saham BMRI itu tengah melakukan kajian model bisnis yang pas untuk ekspansi, seperti joint venture (JV), akusisi bank, multifinance, atau buka cabang.

"Kami lihat dengan kemampuan kami. Enggak bisa juga kami akuisisi tanpa kemampuan. Dan sinerginya juga harus terjadi, kalau enggak, ngapain gitu. Harusnya kan value-nya bisa lebih dari yang ada sekarang," kata Royke di Jakarta, Jumat (24/1/2020).

Baca juga: Bank Mandiri Bukukan Laba Rp 27,5 Triliun Sepanjang 2019

Royke bilang, pengkajian model bisnis akan disesuaikan dengan momentum pertumbuhan yang tengah menarik. Sehingga, dia belum bisa memastikan akan lebih dulu berekspansi di regional (Asean) atau di luar regional. Namun kajian-kajian akan terus berjalan.

"Semua paralel jalan, kan momentum. Kami lihat semua potensi-potensi itu, mana yang paling menarik. Enggak harus besar, mulai dari kecil pun kalau kami yakin bisa grow, bisa bikin bisnis modelnya tumbuh bagus, kami lakukan," ujar Royke.

Kendati bakal mengakuisisi, Royke mengaku tak menutup kemungkinan untuk membesarkan anak usaha melalui penyuntikan modal. Dia ingin semua kemajuan yang dilakukan perbankan menciptakan nilai tambah.

Baca juga: 2019, Bank Mandiri Gelontorkan Kredit Sindikasi 3,4 Miliar Dollar AS

"Jadi itu saya bilang, opportunity itu enggak cuma akuisisi tapi membesarkan anak usaha. Ternyata mungkin disana NPF lebih bagus, maka kami dorong. Jadi banyak sinergi enggak harus perusahaan itu untung, langsung kami ambil. Harus create value," pungkas dia.

Sebelumnya diberitakan, Direktur Treasury, International Banking & SAM Darmawan Junaidi mengaku Bank Mandiri akan ekspansi ke 3 negara meliputi Filipina, Malaysia, dan Vietnam.

Model bisnis ekspansi 3 negara itu pun berbeda-beda. Di Filipina, Bank Mandiri berencana mengakuisisi bank lokal. Sementara di Vietnam, Bank Mandiri berencana akan membuka kantor baru di negara tersebut. Layanan yang ditawarkan adalah konsumer dan pembiayaan mikro (micro financing).

"Kemarin ada arrangement terkait dengan qualified Asian Bank itu di Malaysia, tapi masih dikaji," ungkap Darmawan.

Baca juga: Aturan Baru soal Impor via E-Commerce Segera Berlaku, Bagaimana untuk Barang dari Batam?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Kemenhub Ungkap Dua Pesawat Asing yang Terparkir Setahun di Bandara Kertajati Milik Prancis

Kemenhub Ungkap Dua Pesawat Asing yang Terparkir Setahun di Bandara Kertajati Milik Prancis

Whats New
PT Angkasa Pura Solusi Buka Lowongan Kerja hingga 13 Juni 2023, Simak Persyaratannya

PT Angkasa Pura Solusi Buka Lowongan Kerja hingga 13 Juni 2023, Simak Persyaratannya

Work Smart
Lotte Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk S1, Cek Syaratnya

Lotte Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk S1, Cek Syaratnya

Work Smart
Tiga Hari Pemberlakuan Gapeka 2023, KAI Klaim Tekan Keterlambatan Kereta

Tiga Hari Pemberlakuan Gapeka 2023, KAI Klaim Tekan Keterlambatan Kereta

Whats New
Lengkap, Cara Ganti PIN ATM BRI, BNI, BCA, dan Mandiri

Lengkap, Cara Ganti PIN ATM BRI, BNI, BCA, dan Mandiri

Whats New
Mengenal Dewi Kam, Satu-satunya Wanita yang Masuk Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia

Mengenal Dewi Kam, Satu-satunya Wanita yang Masuk Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia

Whats New
Nasihat Obama, Bill Gates, dan Elon Musk untuk Anak Muda Penganut 'Hustle Culture'

Nasihat Obama, Bill Gates, dan Elon Musk untuk Anak Muda Penganut "Hustle Culture"

Whats New
Sambangi China, PLN Belajar Pengembangan Midstream Gas ke Wison Offshore & Marine

Sambangi China, PLN Belajar Pengembangan Midstream Gas ke Wison Offshore & Marine

Whats New
3 Cara Bangun Desa Wisata untuk Kesejahteraan Masyarakat

3 Cara Bangun Desa Wisata untuk Kesejahteraan Masyarakat

Whats New
Lokananta Sempat Terbengkalai, Kini Disulap jadi Sentra Musisi dan UMKM

Lokananta Sempat Terbengkalai, Kini Disulap jadi Sentra Musisi dan UMKM

Whats New
China Dihantui Krisis Pangan Akibat Cuaca Ekstrem

China Dihantui Krisis Pangan Akibat Cuaca Ekstrem

Whats New
Selama Sepekan Harga Emas Antam Naik Rp 10.000 Per Gram

Selama Sepekan Harga Emas Antam Naik Rp 10.000 Per Gram

Whats New
Profil Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar

Profil Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar

Whats New
Kompak Turun per 1 Juni, Simak Harga BBM Terbaru di Pertamina, Shell, Vivo, dan BPR AKR

Kompak Turun per 1 Juni, Simak Harga BBM Terbaru di Pertamina, Shell, Vivo, dan BPR AKR

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, dari 0,5 Gram hingga 1 Kg

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, dari 0,5 Gram hingga 1 Kg

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+