Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pensiunan PNS Kebingungan Gaji Pensiun Belum Cair

Kompas.com - 05/02/2020, 11:10 WIB
Wayan A. Mahardhika,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) kebingungan gaji pensiunan mereka belum bisa diambil. Hal ini ditengarai akibat keterlambatan pembayaaran oleh PT Taspen (Persero).

Seperti diketahui Taspen menyelenggarakan Program Asuransi Sosial Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang terdiri dari Program Pensiun Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Tabungan Hari Tua (THT).

Salah satu pensiunan PNS, Sukirman mengatakan gaji pensiunnya belum masuk ke rekening bank miliknya hingga 4 Februari 2020. Ia pun merasa kebingungan.

Baca juga: Rapat dengan DPR, Taspen Pastikan Dana Pensiun Aman

"Padahal biasanya tanggal 2 itu sudah masuk, ini kenapa?" ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (5/2/2020).

Rupanya Sukirman tak sendirian. Di akun media twitter PT Taspen @taspenkita, sejumlah akun juga menanyakan kenapa gaji pensiunan Februari 2020 belum bisa ditarik.

Salah satu pengguna Twitter @nicholassiburian mengeluhkan bahwa gaji pensiunan pada Februari belum dibayarkan oleh Taspen.

"Januari kemarin pensiunnya sudah masuk, dan sudah selesai masalahnya. Sekarang mau ambil yg Februari knp gak bisa lagi? Padahal dari Taspen Medan gak ada masalah. Ada apa lagi sih??," tulisnya.

Baca juga: Selain Jiwasraya dan Asabri, Ombudsman Juga Tengah Awasi Taspen

Pemilik akun @uliirepu juga menanyakan hal yang sama. Ia mengatakan gaji pensiun ibunya belum masuk ke rekening. Padahal biasanya setiap tanggal 1, gaji pensiunan sudah bisa masuk.

"@taspenkita halo min, mau tanya.. Gaji pensiun ibu sy yg bulan ini ko belom masuk.. Biasanya dr tgl 1 sdh masuk.. Barusan cek saldo blm msuk. Miss dmna ya ini?," tulisnya.

Akun twitter Taspen sendiri membalas beberapa pertanyaan netizen itu. Salah satu diantaranya mengatakan bahwa gaji pensiunan akan dicairkan pada pertengahan bulan.

Kompas.com sudah mencoba mengubungi Taspen, namun belum ada penjelasan lengkap terkait keterlambatan pembayaran gaji pensiun PNS pada Fabruari 2020.

Baca juga: DPR Heran Asabri dan Taspen Tidak dalam Pengawasan OJK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com