Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Bisa Sebabkan 500 Juta Orang di Dunia Jatuh Miskin

Kompas.com - 09/04/2020, 15:31 WIB
Mutia Fauzia,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Reuters

LONDON, KOMPAS.com - Virus corona yang telah menewaskan 83.000 jiwa di seluruh dunia dan mengancam perekonomian global.

Organisasi internasional Oxfam bahkan menyebutkan, krisis yang disebabkan virus corona bisa membuat sekitar 500 juta orang di dunia jatuh ke jurang kemiskinan.

Dikutip dari Reuters, Kamis (9/4/2020), laporan yang dikeluarkan sepekan sebelum pertemuan tahunan Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia tersebut menujukkan dampak dari krisis global tersebut bakal meningkatkan angka kemiskinan.

Baca juga: Fakta-fakta Soal Turunnya Angka Kemiskinan dan Kesenjangan

Sebab, pendapatan dan konsumsi rumah tangga yang tertekan seiring dengan kian rendahnya aktivitas perekonomian di tengah pandemi.

"Krisis ekonomi ini berlangsung dengan begitu cepat dan lebih dalam dari krisis keuangan global yang pernah terjadi pada 2008," jelas Oxfam dalam laporannya.

"Berdasarkan perkiraan, dengan berbagai skenario, angka kemiskinan dunia bisa melonjak tajam untuk pertama kalinya sejak 1990," jelas Oxfam.

Mereka menambahkan, krisis ini bisa kembali membawa beberapa negara di dunia masuk ke dalam kategori negara miksin untuk pertama kalinya setelah tiga dekade terakhir.

Baca juga: G20 Akan Bantu Negara Berpendapatan Rendah Hadapi Resesi Global

Laporan tersebut memaparkan beberapa skenario terkait kemiskinan dengan menggunakan standar garis kemiskinan yang ditetapkan Bank Dunia, yaitu kemiskinan ekstrem yang didefinisikan dengan pengeluaran sebesar 1,9 dollar AS sehari atau kurang, dan angka orang hampir miskin atau dengan pengeluaran kurang dari dari 5,5 dollar AS per hari.

Berdasarkan skenario terburuk yang mereka paparkan, jumlah orang yang hidup di bawah garus kemiskinan bakal meningkat 434 juta hingga 922 juta orang di seluruh dunia.

Berdasarkan skenario tersebut, sebanyak 548 juta hingga 4 miliar orang bakal masuk ke dalam kategori hampir miskin.

Berdasarkan hasil riset tersebut, perempuan juga dianggap lebih rentan untuk jatuh miskin, lantaran sebagian besar dari mereka mengandalkan penghasilan dari sektor informal yang tak memberikan jaminan kepada pekerja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Whats New
1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

Spend Smart
Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Whats New
Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Whats New
Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Whats New
BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com