Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Platform Ini Tawarkan Langganan Belanja Kebutuhan Rumah, Bisa Cuma 1 Produk

Kompas.com - 13/10/2020, 11:08 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

 

Chandini menuturkan, pihaknya menerapkan ongkos kirim yang sangat terjangkau, dan bahkan gratis untuk transaksi tertentu, agar konsumen tidak perlu khawatir untuk memesan berkali-kali, walaupun dalam kuantitas kecil.

Untuk menjamin kualitas serta kesegaran buah dan sayur, Dropezy mengambil produk langsung dari para petani, pasar tradisional, serta distributor B2B.

Untuk produk non-makanan, perusahaan ini bermitra langsung dengan distributor resmi dan hanya mengambil produk-produk yang memenuhi standar tinggi.

Baca juga: Peluang Usaha di Tengah Pandemi, Penjualan Sayuran Online Melonjak

“Karena model distribusi kami menyalurkan produk langsung dari distributor ke konsumen, Dropezy bisa menerapkan strategi harga yang kompetitif. Kami ingin menjadi platform yang berkelanjutan, dimana kami memberikan harga terbaik untuk menarik sebanyak mungkin konsumen, tanpa perlu melakukan ‘bakar uang’,” ungkap Nitesh Chellaram, Co-founder Dropezy.

Ke depannya, Chandni dan Nitesh berencana untuk menghadirkan beberapa inovasi baru, di antaranya adalah peluncuran aplikasi, slot pengantaran yang lebih variatif, dan sistem belanja berbasis langganan.

Dengan sistem ini, konsumen bisa menjadwalkan produk-produk apa saja yang ingin diantarkan secara harian, mingguan, atau bulanan.

Pembayaran biaya langganan akan dipotong secara otomatis dari saldo konsumen, sehingga lebih praktis dan hemat waktu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com