Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisnis Ikan Hias, Ibu Rumah Tangga Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor

Kompas.com - 29/12/2020, 05:17 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

Yuni mengaku, dengan melakukan usaha rumahan, maka dirinya bisa tetap menjalani kewajibannya sebagai ibu rumah tangga.

Namun, di sisi lain, ia tetap mandiri dan berpenghasilan.

Dengan begitu, meskipun suami Yuni bekerja, pendapatan Yuni dapat menopang kehidupannya beserta anak-anaknya.

Baca juga: Pelaku UMKM Lebih Cocok Menjadi Badan Usaha Perseorangan atau PT?

“Kalau saya kerja kantoran, mungkin susah ya, nanti pergi pagi pulang malam, kerjaan rumah tangga tidak terpegang. Sementara kalau saya ada usaha, tentunya walau berada di rumah, namun bisnis tetap jalan dan menghasilkan,” tegas dia.

Walau demikian, Yuni masih mempunyai mimpi besar untuk melebarkan sayap usahanya dengan meningkatkan produksi.

Hanya saja, kendala yang dialami Yuni adalah keterbatasan modal.Menurut dia, mengajukan bantuan usaha produktif tidak semudah apa yang dibayangkan.

“Kan kalau bantuan pemerintah kita harus ikut grup paguyuban dulu, lalu setelah dua tahun baru bisa mendapat bantuan,” kata Yuni.

Usaha Yuni juga nyatanya tidak seutuhnya mulus.

Baca juga: Kisah 2 UMKM Bertahan di Tengah Pandemi, hingga Bisa Promosi Berbiaya Murah

Ia sempat mengalami masa-masa sulit, seperti ketika menargetkan penetasan benih.

Dia menyatakan, meskipun sudah melakukan upaya sedemikian rupa untuk memperoleh penetasan bibit dalam jumlah banyak, tapi ada kalanya penetasan bisa gagal.

“Kadang saya penginnya 80 persen bisa menetas, tapi sempat juga sama sekali enggak netas atau gagal. Selain itu, faktor listri juga pengaruh, apalagi kalau ada mati listrik. Makanya saya sealu sediakan genset,” tutur Yuni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com