Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Murah Mana Harga Langganan Internet Iconnet dengan Indihome?

Kompas.com - 02/06/2021, 12:00 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT PLN (Persero) mulai merambah bisnis internet. Perusahaan listrik pelat merah itu baru saja meluncurkan layanan fixed broadband internet melalui anak usahanya PT Indonesia Comnets Plus (ICON+).

Menariknya dengan terjunnya PLN ke sektor penyedia jasa layanan internet broadband, dia akan bersaing dengan perusahaan BUMN lainnya seperti PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Telkom sendiri menyediakan produk serupa melalui layanan Indihome.

Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini optimis layanan baru tersebut dapat bersaing dengan kompetitor lain di sektor penyedia jasa jaringan internet.

Baca juga: PLN Luncurkan Layanan Internet, Namanya Iconnet

"Dengan sinergi antar anak perusahaan PLN, PLN yakin akan mewujudkan cita-cita yang mulia ini melalui Iconnet, layanan Internet yang reliable (andal), affordable (terjangkau), unlimited (tanpa batas), tentunya siap bersaing dengan kompetitor atau penyedia layanan internet lainnya,” kata Zulkifli dalam siaran pers, Selasa (1/6/2021).

Lantas, mana yang lebih murah antara paket internet dari Iconnet dengan Indihome?

Iconnet

  • Iconnet 10

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 185.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 10 Mbps dengan kuota tak terbatas (unlimited quota)

  • Iconnet 20

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 207.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 20 Mbps dengan kuota tak terbatas (unlimited quota)

  • Iconnet 50

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 297.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 50 Mbps dengan kuota tak terbatas (unlimited quota)

  • Iconnet 100

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 427.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 100 Mbps dengan kuota tak terbatas (unlimited quota).

Baca juga: Rasio Beban Utang Turun, PLN Bukukan Laba Bersih Rp 5,99 Triliun

Indihome

  • Paket up to 20 Mbps

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 275.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 20 Mbps dan gratis telepon rumah selama 100 menit

  • Paket up to 30 Mbps

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 315.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 30 Mbps dan gratis telepon rumah selama 100 menit

  • Paket up to 40 Mbps

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 385.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 40 Mbps dan gratis telepon rumah selama 100 menit

  • Paket up to 50 Mbps

Untuk layanan ini pelanggan akan dikenakan biaya langganan Rp 455.000 per bulan. Pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 50 Mbps dan gratis telepon rumah selama 100 menit

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com