KOMPAS.com – Harga tiket bus DAMRI Jakarta-Surabaya mengalami kenaikan setelah naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) belum lama ini.
Tarif DAMRI Jakarta-Surabaya terbaru kini lebih mahal dari sebelumnya. Kenaikan harga tiket bus DAMRI Surabaya-Jakarta ini berlaku di semua kelas.
Layanan DAMRI Jakarta-Surabaya memiliki dua jenis kelas, yaitu Eksekutif dan Royal. Seperti sebelumnya, DAMRI Royal Class Jakarta-Surabaya mematok tarif lebih tinggi ketimbang eksekutif.
Baca juga: Cek Moda Transportasi dari Bandara Hang Nadim Batam
Artikel ini akan memberikan ulasan mengenai hal tersebut, lengkap dengan penjelasan mengenai rute dan jadwal DAMRI Jakarta-Surabaya.
Kenaikan harga tiket bus DAMRI Jakarta-Surabaya disebabkan karena naiknya harga BBM dan biaya operasional bus.
Corporate Secretary DAMRI Akhmad Zulfikri menjelaskan, dengan adanya penyesuaian tarif DAMRI Jakarta-Surabaya, dipastikan tak ada pengurangan pelayanan dari segi fasilitas maupun operasional.
DAMRI tetap memastikan bahwa layanannya selalu beroperasi secara optimal setelah harga tiket bus DAMRI Surabaya-Jakarta mengalami kenaikan.
Baca juga: Resmi Beroperasi Gratis, Simak Jadwal dan Rute Trans Metro Pasundan
Selain itu dari segi fasilitas, DAMRI berupaya untuk selalu menjaga kenyamanan dan keamanan saat perjalanan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat di setiap armada maupun terminal.
“Kami berharap pelanggan yang hendak melakukan perjalanan Jakarta-Surabaya dapat menikmati layanan DAMRI secara aman, nyaman, dan selamat,” kata Fikri, sapaan akrabnya, dikutip dari keterangan resmi pada Rabu (14/9/2022).
“Karena kami selaku operator memastikan pelayanan yang diberikan selalu prima dan tetap memberlakukan protokol kesehatan di dalam bus maupun di terminal,” lanjutnya.
Baca juga: Simak Tarif dan Cara Pesan Grab dan GoCar di Bandara Juanda
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.