Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegiatan Ekonomi: Pahami Perbedaan Produksi, Distribusi, dan Konsumsi

Kompas.com - 24/10/2022, 13:22 WIB
Muhammad Choirul Anwar

Penulis


KOMPAS.com – Kegiatan ekonomi adalah salah satu topik yang kerap dibahas dalam bidang perekonomian, termasuk pada mata pelajaran ekonomi.

Kegiatan ekonomi meliputi produksi, distribusi, dan konsumsi. Dengan kata lain, produksi, distribusi dan konsumsi merupakan bentuk kegiatan ekonomi.

Dalam hal ini, produksi adalah hal yang terkait dengan konsumsi dan distribusi. Meski begitu, pengertian produksi, distribusi, konsumsi adalah berbeda.

Baca juga: Kegiatan Produksi: Pengertian, Jenis, Tujuan, Faktor, dan Contohnya

Lantas, apa yang dimaksud dengan produksi? Apa pengertian distribusi? Apa arti dari konsumsi dalam ekonomi?

Artikel ini akan memberikan ulasan mengenai hal tersebut, dirangkum dari laman resmi sumber.belajar.kemdikbud.go.id pada Senin (24/10/2022).

Arti kegiatan ekonomi dan bentuknya

Kegiatan ekonomi adalah semua kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam hal ini, produksi, distribusi dan konsumsi merupakan bentuk kegiatan ekonomi.

Baca juga: Kegiatan Distribusi: Pengertian, Tujuan, Jenis-jenis, dan Contohnya

Pengertian produksi

Menurut pengertian ekonomi, kegiatan produksi adalah setiap kegiatan atau usaha manusia untuk menghasilkan atau menambah nilai guna barang dan jasa.

Produksi setidaknya mencakup dua hal, yaitu menciptakan atau menghasilkan barang dan jasa serta menambah guna barang dan jasa.

Kelompok atau orang yang melakukan kegiatan produksi disebut produsen. Dengan kata lain, produsen adalah pihak yang melakukan usaha untuk menghasilkan atau menambah nilai guna barang dan jasa.

Baca juga: Pengertian Konsumsi dalam Ekonomi, Pahami Tujuan dan Contohnya

Berikut beberapa contoh kegiatan produksi dalam kehidupan sehari-hari:

  • Menanam padi (menghasilkan)
  • Mengambil ikan dari laut (menambah guna tempat)
  • Menjahit kain menjadi celana (menambah guna bentuk)

Pengertian distribusi

Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, distribusi adalah salah satu bentuk dari kegiatan ekonomi, yang terkait juga dengan produksi dan konsumsi.

Distribusi adalah suatu proses yang menunjukkan penyaluran barang yang di buat dari produsen kepada konsumen.

Baca juga: Pahami Pengertian Kelangkaan dalam Ilmu Ekonomi

Distribusi juga dapat diartikan kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan.

Adapun orang yang melakukan kegiatan distribusi disebut distributor. Contoh kegiatan distribusi secara sederhana adalah ketika pedagang sate menjual dagangannya di pasar.
Pengertian konsumsi

Kegiatan konsumsi adalah kegiatan usaha manusia agar dapat memenuhi kebutuhan barang atau bahkan juga kebutuhan jasa.

Baca juga: Keterbatasan Alat Pemuas Kebutuhan dalam Ilmu Ekonomi

Kegiatan konsumsi merupakan kegiatan manusia untuk menggunakan baik barang maupun jasa secara berangsur-berangsur atau sekaligus habis dipakai untuk memenuhi kebutuhan.

Orang yang melakukan kegiatan konsumsi disebut konsumen. Sejalan dengan itu, yang disebut sebagai konsumen bukan hanya berlaku untuk seseorang secara tunggal, tetapi juga berupa kelompok.

Contoh kegiatan konsumsi secara mudah bisa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, misalnya membeli pakaian karena ingin menjaga tubuh, menjauhkan rasa malu, dan ingin memperoleh kepuasan.

Baca juga: Pahami Pengertian Globalisasi Beserta Ciri-ciri dan Dampaknya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Whats New
Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Whats New
Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Whats New
Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Whats New
Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Whats New
Emiten Penyedia Infrastruktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Emiten Penyedia Infrastruktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Whats New
InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

Whats New
KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

Whats New
BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

Whats New
Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak 'Tenant' Donasi ke Panti Asuhan

Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak "Tenant" Donasi ke Panti Asuhan

Whats New
Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Whats New
Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Utang Rafaksi Tak Kunjung Dibayar, Pengusaha Ritel Minta Kepastian

Whats New
BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com