JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan jasa usaha pertambangan merupakan salah satu kekuatan dari pengelolaan tambang di Indonesia.
Untuk itu, Asosiasi Jasa Pertambangan Indonesia (Aspindo) menggelar “Indonesia Mining Services Awards (IMSA) untuk memberikan apresiasi ke penyedia layanan jasa pertambangan setiap tahunnya.
Gelaran ini mendapatkan dukungan dari Ditjen Minerba dari Kementerian ESDM.
Seluruh kegiatan kurasi maupun penilaian terhadap pastisipan dilakukan oleh tim asesmen yang ditunjuk secara khusus.
Penugasannya tim asesmen juga secara resmi dilakukan oleh Direktur Teknik dan Lingkungan Ditjen Minerba ESDM.
Baca juga: Menyongsong Pertambangan Berkelanjutan dan Berdampak Sosial
Pada IMSA 2022 ini, PT Pana Oil Indonesia (PanaOil) mendapatkan penghargaan emas IMSA 2022 pada gelaran di Legian, Bali, 2 Januari 2023 lalu.
"Award ini akan memotivasi seluruh tim PanaOIL untuk tetap konsisten memberikan kualitas produk dan servis serta komitmen agar untuk selalu memberikan yang terbaik lagi dengan beragam inovasi ke depannya," kata Raymond Widjaja, Managing Director POSX Group yang membawahi PanaOil, melalui keterangannya, Kamis (2/2/2023).
PanaOil memberikan layanan pelumas dengan TKDN tinggi untuk sektor pertambangan. Yakni untuk Engine, Hydraulic, dan Transmission.
Perusahaan ini juga menyediakan 10 jenis pelumas untuk aneka sektor industri seperti pertambangan, agrikultur, perikanan, kelautan, pembangkit tenaga listrik dan manufaktur. Selain itu juga ada pelumas untuk kendaraan bermotor.
Baca juga: Kementerian ESDM Tekankan Pentingnya Teknik Pertambangan yang Baik
Layanan pelumas PanaOil untuk pertambangan didukung oleh fasilitas penelitian dan pengembangan yang mutakhir, fasilitas produksi yang modern, serta memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang tinggi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.