Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Negara Penghasil Daging Babi Terbesar di Dunia

Kompas.com - 16/05/2023, 20:40 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Peternakan babi di Pulau Bulan, Batam, Provinsi Kepulauan Riau terserang virus demam babi Afrika atau African Swine Fever (ASF). Hal ini menyebabkan nilai eskpor babi Indonesia ke Singapura anjlok pada April 2023.

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, nilai ekspor babi ke Singapura pada April hanya mencapai 2,85 juta dollar AS. Nilai tersebut turun 52,46 persen dibanding bulan sebelumnya yang mencapai 4,91 juta dollar AS pada bulan sebelumnya.

"Nilai ekspor babi ke Singapura pada April 2023 mengalami penurunan 52,46 persen," ujar Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik BPS Imam Machdi dalam konferensi pers, Senin (15/5/2023).

Meskipun demikian, nilai ekspor babi ke Singapura masih meningkat sejak awal tahun hingga April 2023. Imam mengatakan secara kumulatif nilai ekspor babi ke Negeri Singa meningkat 22,41 persen.

Baca juga: Ada Virus Demam Babi Afrika, Nilai Ekspor Babi ke Singapura Anjlok 52,46 Persen

Meskipun menjadi pemasok babi untuk Singapura, Indonesia tidak termasuk negara dengan produksi babi terbesar di dunia.

Lantas negara mana yang jadi produsen daging babi terbesar di dunia?

Dikutip dari Statista, Selasa (16/5/2023) China diketahui menjadi produsen daging babi terbesar di dunia. Pada 2022, produksi daging babi di China mencapai 55 juta metrik ton.

Jumlah tersebut hampir menyentuh setengah dari total produksi daging babi secara global yang menyentuh 120 juta metrik ton.

Meskipun sebagian besar peternakan babi di China adalah operasi skala kecil, pengenalan metode peternakan babi dengan produksi babi skala besar terus meningkat.

Berikut ini adalah data lengkap dari 10 negara yang menjadi produsen daging babi terbesar di dunia dan total produksinya.

1. China

  • 2023: 55 juta metrik ton
  • 2022: 55,41 juta metrik ton

2. Uni Eropa

  • 2023: 22,85 juta metrik ton
  • 2022: 22,46 juta metrik ton

3. Amerika Serikat

  • 2023: 12,47 juta metrik ton
  • 2022: 12,25 juta metrik ton

4. Brazil

  • 2023: 4,43 juta metrik ton
  • 2022: 4,35 juta metrik ton

5. Russia

  • 2023: 3,8 juta metrik ton
  • 2022: 3,82 juta metrik ton

Baca juga: Kronologi Babi di Batam Terjangkit Virus ASF Versi Kementan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Whats New
KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

BrandzView
5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com