Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beroperasi Sampai 8 Malam, Simak Jadwal Keberangkatan Terakhir LRT Jabodebek

Kompas.com - 29/08/2023, 18:10 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jam operasional LRT Jabodebek memang sampai pukul 20.00 WIB. Namun perlu dicatat, keberangkatan terakhir LRT Jabodebek hanya sampai pukul 18.58 WIB.

Hal ini diungkapkan Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardojo. Pasalnya, dikhawatirkan masyarakat salah memperkirakan waktu perjalanannya sehingga tertinggal keberangkatan terakhir LRT Jabodebek.

Kuswardojo menjelaskan, jam operasional sampai pukul 20.00 WIB merupakan waktu operasional perjalanan terakhir kereta sampai di stasiun tujuan akhir. Artinya, jadwal keberangkatan terakhir LRT Jabodebek ialah sebelum pukul 8 malam.

"Jadi jam operasionalnya dari jam 05.00 sampai 20.00. Perjalanan terakhir dari stasiun keberangkatan 18.58 WIB," ujarnya saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (29/8/2023).

Baca juga: Fakta-fakta Peresmian LRT Jabodebek: Habiskan Dana Rp 32,6 Triliun hingga Tarif Promo Rp 5.000

"Kereta terakhir berangkat dari Stasiun Dukuh Atas ke Jatimulya jam 18.58 dan berakhir di Stasiun Jatimulya 19.54," jelasnya.

Berdasarkan Instagram resmi LRT Jabodebek, setiap stasiun memiliki jadwal keberangkatan LRT Jabodebek awal dan terakhir yang berbeda-beda.

Untuk mengetahui dengan jelas jadwal keberangkatan LRT Jabodebek, simak rinciannya berikut ini:

Baca juga: LRT Jabodebek Hanya Beroperasi Sampai Jam 8 Malam di 2 Pekan Pertama

Jadwal keberangkatan awal LRT Jabodebek

  • Dukuh Atas-Harjamukti pukul 05.09-05.59 WIB.
  • Harjamukti-Dukuh Atas pukul 05.09-05.59 WIB.
  • Jati Mulya-Dukuh Atas pukul 05.00-05.55 WIB.
  • Dukuh Atas-Jati Mulya pukul 05.58-06.54 WIB.

Jadwal keberangkatan terakhir LRT Jabodebek

  • Dukuh Atas-Jati Mulya pukul 18.58-19.54 WIB.
  • Jati Mulya-Dukuh Atas pukul 18.00-18.55 WIB.
  • Harjamukti-Dukuh Atas pukul 17.49-18.39 WIB.
  • Dukuh Atas-Harjamukti pukul 17.49-18.39 WIB.

Baca juga: Masyarakat Bisa Bayar Tiket LRT Jabodebek Pakai OVO dkk Tahun Ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, KemenKop UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Melirik Undangan Digital, Solusi Modern dan Praktis di Era Teknologi

Rilis
Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Kemenperin: Investasi China di RI Capai Rp 451,7 Triliun dalam 4 Tahun Terakhir

Whats New
5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

5 Cara Transfer BRI ke DANA, Pakai HP hingga ATM

Spend Smart
Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Standard Chartered Tunjuk Rino Donosepoetro Jadi Cluster CEO

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com