Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jazak Yus Afriansyah
Trainer

Author, Coach, Trainer.
Master of Technology Management.

Menguatkan Pertumbuhan dengan Teknik Penjualan Konsultatif (Bagian IV)

Kompas.com - 08/12/2023, 15:35 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Perananan professional salesperson yang keempat dalam SMART Consultative Selling adalah melakukan edukasi produk dan layanan atau educate customer.

Pada peranan ini, mereka harus memiliki kompetensi yang memadai untuk bisa menjelaskan fitur, manfaat, dan proposisi nilai, menjawab pertanyaan atau masalah apa pun.

Dengan menyampaikan nilai jual unik produk secara efektif, perwakilan penjualan membantu pelanggan membuat keputusan pembelian yang terinformasi dan memahami bagaimana penawaran produk dan jasa dapat memenuhi kebutuhan khusus pelanggan mereka.

Sedangkan pada peranan yang kelima, yaitu akuisisi pelanggan atau customer acquisition. Sudah menjadi keniscayaan professional salesperson berada di garis depan atau first line sales force dalam upaya akuisisi atau mendapatkan pelanggan.

Mereka sangat dituntut untuk mampu mengidentifikasi dan mencari pelanggan potensial, terlibat dengan pelanggan melalui berbagai saluran komunikasi, dan mengubah prospek menjadi pelanggan yang loyal.

Dengan membangun hubungan baik dan hubungan bisnis yang mantap dan kecakapan memenuhi kebutuhan pelanggan secara paripurna, professional salesperson memainkan peranan penting dalam SMART Consultative Selling untuk memperluas basis pelanggan.

Kita teruskan pada peranan keenam di mana professional salesperson sangat dibutuhkan dalam pengembangan strategi penjualan atau sales strategy development.

Mereka bisa memberikan masukan yang akurat dan presisi berdasarkan interaksi mereka dengan pelanggan langsung. Berbagi informasi tentang apa yang berhasil secara efektif dalam proses penjualan dan tantangan apa yang mereka hadapi.

Umpan balik dari pelanggan sangat krusial untuk membantu dalam menyesuaikan pendekatan penjualan yang relevan dengan cepat dan tepat.

Semua informasi tersebut bisa digunakan sebagai referensi untuk menetapkan target penjualan dan menerapkan teknik penjualan konsultatif yang produktif.

Berlanjut pada peranan yang ketujuh, layanan dan dukungan pelanggan atau customer service and support.

Professional salesperson sering berfungsi sebagai titik kontak atau point of contact bagi pelanggan, khususnya pelanggan yang membutuhkan pendekatan lebih personal, bahkan setelah penjualan dilakukan.

Pada peranan ketujuh ini, professional salesperson mampu menjawab dan merespons pertanyaan pelanggan, memberikan dukungan pascapenjualan, dan menyelesaikan masalah atau tantangan apa pun.

Dengan memberikan layanan pelanggan yang sangat baik, professional salesperson berkontribusi terhadap kepuasan pelanggan dan membina hubungan pelanggan jangka panjang. Ini adalah modal kuat untuk menjaga pertumbuhan penjualan secara berkelanjutan.

Peranan professional salesperson kedelapan, yakni kolaborasi dengan tim pemasaran atau marketing collaboration.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com