Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Kompas.com - 03/05/2024, 13:12 WIB
Elsa Catriana,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perum Bulog membukukan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang telah tersedia di gudang Bulog mencapai 1,6 juta ton.

Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi mengatakan, angka ini merupakan angka CBP tertinggi selama 4 tahun ini.

“Saat ini stok Bulog mencapai 1,63 juta ton ini merupakan stok yang paling tertinggi dalam 4 tahun. Terakhir Bulog punya stok yang mencapai 1,6 juta ton itu di Januari 2020 sudah lebih dari 4 tahun yang lalu,” ujarnya usai menyalurkan Bantuan Pangan Beras di Jakarta, Jumat (3/5/2024).

Bayu bilang stok tersebut bisa tercapai lantaran pihaknya terus melakukan penyerapan gabah lokal. Per 2 Mei kemarin, Bulog sudah melakukan pengadaan dalam negeri sebanyak 560.000 ton setara gabah atau kurang lebih 273.000 ton setara beras.

Baca juga: Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Selain penyerapan gabah lokal, pihaknya juga masih terus melakukan pengadaain impor dengan jumlah yang terukur. Importasi itu dilakukan untuk disalurkan ke wilayah-wilayah sentra yang minim produksi atau yang jauh dari produksi beras.

“Alhamdulillah baik dari manajemen pengadaan luar negeri maupun usaha yang sangat intensif dari teman-teman di daerah dengan berbagai macam program termasuk program jemput gabah beras kita sekarang punya stok lebih dari 1,6 juta ton beras,” ungkapnya.

Namun menurut Bayu, stok tersebut masih akan terus berkurang mengingat ada program bantuan pangan yang disalurkan ke 22 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 10 kilogram per masing-masing KPM. Bantuan beras itu pun akan disalurkan selama 3 bulan ke depan yakni April, Mei, Juni 2024.

“Jumlah yang disalurkan sebanyak 220.000 ton per bulan untuk 22 juta KPM jadi 3 bulan akan disalurkan, nah kurang lebih 660.000 ton. Makanya stok harus kuat jadi dengan penyaluran 660.000 ton pengadaan untuk program itu stok kita masih tetap ada dan kita akan selalu jaga stok Bulog selalu di atas 1 juta dan itu masih aman,” jelasnya.

Baca juga: Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Isi Saldo DANA lewat ATM BRI, BCA, BNI, Mandiri, dan BSI

Cara Isi Saldo DANA lewat ATM BRI, BCA, BNI, Mandiri, dan BSI

Spend Smart
Cara Ajukan Laporan Gagal Setor Tunai di ATM via BRImo

Cara Ajukan Laporan Gagal Setor Tunai di ATM via BRImo

Spend Smart
Blibli Hadirkan Promo Belanja di Bliblimart, Ada Cashback Rp 100.000

Blibli Hadirkan Promo Belanja di Bliblimart, Ada Cashback Rp 100.000

Spend Smart
Emiten Travel Haji dan Umrah HAJJ Raup Pendapatan Rp 318,19 Miliar pada 2023

Emiten Travel Haji dan Umrah HAJJ Raup Pendapatan Rp 318,19 Miliar pada 2023

Whats New
Pendataan QR Code untuk Beli Pertalite Capai 100 Persen di 3 Provinsi

Pendataan QR Code untuk Beli Pertalite Capai 100 Persen di 3 Provinsi

Whats New
Indeks Kepercayaan Industri RI Stagnan pada Juni 2024, Imbas Ketidakpastian Ekonomi Global

Indeks Kepercayaan Industri RI Stagnan pada Juni 2024, Imbas Ketidakpastian Ekonomi Global

Whats New
Bank Mandiri Sediakan Solusi Keuangan untuk Pengembang Sistem Manajemen Apotek

Bank Mandiri Sediakan Solusi Keuangan untuk Pengembang Sistem Manajemen Apotek

Whats New
Pemerintah Dorong Investasi Berkelanjutan di Pulau-pulau Kecil

Pemerintah Dorong Investasi Berkelanjutan di Pulau-pulau Kecil

Rilis
Jumlah Investor Kripto Meningkat, Edukasi Perlu Terus Dilakukan

Jumlah Investor Kripto Meningkat, Edukasi Perlu Terus Dilakukan

Earn Smart
Sektor Perindustrian Jadi Motor Ekonomi RI yang Harus Dijaga dari 'Serangan' Impor

Sektor Perindustrian Jadi Motor Ekonomi RI yang Harus Dijaga dari "Serangan" Impor

Whats New
Cara Top Up LinkAja Lewat ATM, M-Banking, dan I-Banking BTN

Cara Top Up LinkAja Lewat ATM, M-Banking, dan I-Banking BTN

Work Smart
Bank DKI Dukung Pembiayaan Transportasi Ramah Lingkungan Transjakarta

Bank DKI Dukung Pembiayaan Transportasi Ramah Lingkungan Transjakarta

Whats New
Jadi Tuan Rumah IFRC 2024, Kontraktor Tambang PT Putra Perkasa Dorong Industri Pertambangan RI Peduli Keselamatan Kerja

Jadi Tuan Rumah IFRC 2024, Kontraktor Tambang PT Putra Perkasa Dorong Industri Pertambangan RI Peduli Keselamatan Kerja

Whats New
Cara Top Up GoPay Lewat BRImo

Cara Top Up GoPay Lewat BRImo

Work Smart
Mau Ibadah Umrah? Ini Cara Cek Biro Umrah Resmi Kemenag

Mau Ibadah Umrah? Ini Cara Cek Biro Umrah Resmi Kemenag

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com