Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Penerbangan Garuda Terdampak Gangguan Sistem Imigrasi | Kecerdasan AI Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

Kompas.com - 23/06/2024, 07:07 WIB
Aprillia Ika

Penulis

Aliran dana asing itu keluar melalui jual neto pasar saham senilai Rp 1,42 triliun. Sedangkan aliran modal asing masuk melalui beli neto Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp 450 miliar.

Kemudian aliran modal asing masuk melalui SRBI adalah Rp 190 miliar. "Berdasarkan data transaksi 19-20 Juni 2024, nonresiden di pasar keuangan domestik jual neto Rp 0,78 triliun," ujar Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangannya, dikutip Sabtu (22/6/2024).

Dengan demikian, selama 2024, berdasarkan data setelmen hingga 20 Juni 2024 (year to date/ytd), terjadi aliran modal asing yang keluar dari pasar SBN sebesar Rp 42,10 triliun.

Selengkapnya klik di sini.

5. BTN Tebar Promo Serba Rp 497 untuk Transaksi Pakai QRIS di Jakarta International Marathon

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mendorong volume transaksi digital, khususnya QRIS dengan menawarkan berbagai macam promosi menarik selama gelaran BTN Jakarta Internasional Marathon 2024 (BTN Jakim) pada Minggu (23/6/2024).

Gelaran lari maraton ini sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun Jakarta ke-497. Pada acara tersebut, para pengguna BTN Mobile dapat menikmati Spesial Promo balé santap by BTN di merchant pilihan yang hadir di acara puncak BTN Jakim di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sebanyak kurang lebih 60 Merchant makanan pilihan BTN akan hadir di area “Race Village” yang berlokasi di Gate 30-31 GBK, diantaranya Yoshinoya, Chatime, Shihlin, Gindaco, Delisio Tako, Tamani, Es Teler 77, Cupbop, Go! Go! Curry dan lain sebagainya.

Selengkapnya klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com