Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Industri Penerbangan China Rugi Rp 68,5 Triliun di Kuartal II 2020

Kompas.com - 11/07/2020, 08:32 WIB
Rully R. Ramli,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Reuters

BEIJING, KOMPAS.com - Industri penerbangan China merugi hingga 34,25 yuan atau setara Rp 68,5 triliun (asumsi kurs Rp 2.000 per yuan) pada kuartal II 2020.

Kerugian ini sedikit lebih rendah dibandingkan kuartal sebelumnya, menunjukan adanya pemulihan imbas pandemi Covid-19 bulan April hingga Juni 2020.

Dikutip dari Reuters, Sabtu (11/7/2020), pada kuartal kuartal I 2020, industri yang terdiri dari maskapai, bandara, dan maskapai jenis lainnya mengalami kerugian sebesar 38,1 miliar yuan.

Baca juga: Luhut: New Normal di Sektor Penerbangan Akan Segera Diaplikasikan

Industri penerbangan Negeri Tira Bambu tersebut mengalami pemulihan yang relatif lebih cepat ketimbang negara lainnya, seiring dengan meningkatnya pasar domestik, setelah Presiden Xi Jinping berhasil mengatasi penyebaran Covid-19.

Meskipun begitu, jumlah penumpang pesawat masih jauh lebih rendah dibandingkan era sebelum pandemi Covid-19.

Civil Aviation Administration of China (CAAC) melaporkan, jumlah penumpang pesawat pada bulan Juni merosot 42,4 persen secara tahunan, menjadi hanya 30,7 juta penumpang.

Realisasi tersebut sedikit mengalami perbaikan dibandingkan Mei yang anjlok 52,6 persen secara tahunan.

Pada paruh pertama tahun ini, total jumlah penumpang pesawat China merosot 45,8 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2019.

Baca juga: INACA: Insentif dan Pelonggarkan Tak Cukup Gairahkan Industri Penerbangan

Untuk meningkatkan keuangan perusahaan, beberapa maskapai penerbangan China baru-baru ini meluncurkan tiket diskon untuk penerbangan ke berbagai tujuan.

China Eastern Airlines menjadi maskapai pertama pada Juni lalu yang menjual tiket penerbangan yang dinamakan "terbang sesuka hati" untuk perjalanan domestik khusus akhir pekan yang berlaku hingga akhir tahun 2020.

Hainan Airlines bulan ini menawarkan tiket penerbangan yang memungkinkan mereka melakukan perjalanan tak terbatas menuju dan dari pulau Hainan, tempat wisata tropis terpopuler di China.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Whats New
Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com