Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rudiyanto
Direktur Panin Asset Management

Direktur Panin Asset Management salah satu perusahaan Manajer Investasi pengelola reksa dana terkemuka di Indonesia.
Wakil Ketua I Perkumpulan Wakil Manajer Investasi Indonesia periode 2019 - 2022 dan Wakil Ketua II Asosiasi Manajer Investasi Indonesia Periode 2021 - 2023.
Asesor di Lembaga Sertifikasi Profesi Pasar Modal Indonesia (LSPPMI) untuk izin WMI dan WAPERD.
Penulis buku Reksa Dana dan Obligasi yang diterbitkan Gramedia Elexmedia.
Tulisan merupakan pendapat pribadi

Apakah Indonesia Bisa Mengalami Resesi di 2020?

Kompas.com - 24/08/2020, 14:08 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Pada kuartal II 2020 yang lalu, meskipun angka pertumbuhan PDB negatif, Indonesia belum masuk dalam kategori resesi karena pertumbuhan pada kuartal I nya masih positif. Bagaimana dengan kuartal III dan IV? Apakah Indonesia bisa mengalami resesi di 2020?

Resesi adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan tingkat pertumbuhan ekonomi suatu negara. Setiap kuartal, yaitu Januari – Maret, April – Juni, Juli – September, dan Oktober – Desember, Badan Pusat Statistik (BPS) menghitung Produk Domestik Bruto (PDB) yang dihasilkan Indonesia.

Secara rumus, PDB merupakan penjumlahan dari angka Konsumsi (C), Investasi (I), Pengeluaran Pemerintah (G) dan selisih Ekspor dan Impor (X – M). Biasanya diberi rumus PDB = C + I + G + (X-M).

Baca juga: Indonesia Bisa Terhindar dari Resesi, Ini Syaratnya Kata Ekonom

Secara sederhana, Konsumsi adalah seluruh belanja masyarakat, Investasi adalah pendirian perusahaan dan pabrik, Pengeluaran Pemerintah adalah angka realisasi dari program pemerintah, dan Selisih Ekspor dan Impor adalah selisih bersih antara jumlah uang yang dihasilkan dari kegiatan ekspor dikurangi yang dikeluarkan untuk impor.

Dalam kondisi normal, biasanya hampir 60 persen dari PDB Indonesia berasal dari aktivitas konsumsi masyarakat. Hal ini menjadikan negara Indonesia relatif kebal dengan resesi dan krisis.

Sebagai contoh, ketika terjadi perang dagang antara China dan US, usaha ekspor impor memang terganggu, tapi karena kontribusinya kecil, ekonomi Indonesia tetap tumbuh hanya saja lebih lambat.

Pada tahun 2008 yang lalu dimana terjadi krisis subprime mortgage di Amerika Serikat yang menjalar menjadi krisis keuangan di seluruh dunia, Indonesia juga masih tetap adem ayem bahkan masih tetap positif. Lagi-lagi karena besarnya kontribusi konsumsi domestik.

Pandemi COVID-19 menjadi ujian berat bagi perekonomian Indonesia. Sampai sekarang, sekolah masih mayoritas belum dibuka. Kegiatan hiburan seperti bioskop dan konser masih dilarang. Resepsi dan pesta juga masih sangat terbatas. Belum lagi PHK dan berkurangnya penghasilan membuat daya beli turun.

Dengan kondisi seperti di atas, apakah masih bisa selamat dari resesi dan krisis dengan mengandalkan konsumsi domestik seperti sebelumnya?

Secara matematis, suatu negara dinyatakan resesi apabila tingkat pertumbuhan PDB lebih rendah dibandingkan periode sebelumnya selama 2 kuartal berturut-turut. Angka PDB Indonesia untuk tahun 2019 dan 2020 adalah sebagai berikut :

Angka PDB (dalam Miliar)              2019            2020            Pertumbuhan PDB

Kuartal I Januari - Maret                2,625,156     2,703,018     +2.97%
Kuartal II April - Juni                     2,735,291     2,589,647      -5.32%
Kuartal III Juli - September            2,818,887 -
Kuartal IV Oktober - Desember     2,769,908 -

Sumber : BPS, diolah

Dengan mengacu pada definisi resesi dimana angka pertumbuhan harus 2 kali negatif berturut-turut, jika kuartal III negatif, dalam arti angka pada Kuartal III 2020 lebih rendah dari Kuartal III 2019, maka Indonesia secara resmi akan mengalami resesi.

Secara kasat mata, angka PDB Kuartal III 2019 merupakan yang tertinggi dalam tahun 2019 di angka 2.818.887. Sementara dari pengamatan di lapangan, hingga bulan Agustus ini ekonomi belum pulih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP Gelontorkan Rp 46,6 miliar untuk Teknologi Modern Budidaya Ikan Nila Salin

KKP Gelontorkan Rp 46,6 miliar untuk Teknologi Modern Budidaya Ikan Nila Salin

Whats New
Cadangan Devisa Merosot, Bos BI: Enggak Usah Insecure..

Cadangan Devisa Merosot, Bos BI: Enggak Usah Insecure..

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha TaniFund, Ini Alasannya

OJK Cabut Izin Usaha TaniFund, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Logistik Pertambangan MAHA Bakal Tebar Dividen, Simak Besarannya

Emiten Logistik Pertambangan MAHA Bakal Tebar Dividen, Simak Besarannya

Whats New
Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Whats New
IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

Whats New
Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Whats New
PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Whats New
Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Whats New
Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Whats New
5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

Work Smart
Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Whats New
Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com